SuaraJogja.id - Kabar duka menghampiri Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Yogyakarta setelah Kasubag Humas dan Protokol Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Jogja, Hari Sukmo dinyatakan meninggal dunia pada Jumat (29/1/2021) sore. Kendati hasil swab PCR belum keluar namun diduga kuat pegawai yang bersangkutan meninggal dunia dengan status terpapar Covid-19.
Kabar ini disampaikan langsung Ketua DPRD Kota Yogyakarta Danang Rudiyatmoko, saat dikonfirmasi awak media, Sabtu (30/1/2021). Danang membenarkan bahwa ia memberi kabar kepada anggota dewan yang lain mengenai dugaan pegawai yang meninggal tersebut terkena Covid-19.
"Berita Pak Hari meninggal itu benar. Lalu saya membuat berita atau kabar itu untuk kepentingan jaga diri mas," ujar Danang.
Danang menyebut bahwa pihaknya belum menerima hasil dari Rumah Sakit Hermina atau tempat yang bersangkutan menjalani perawatan. Namun selama ini, yang bersangkutan sepanjang hidupnya tidak pernah mengeluh sakit yang bersifat komorbid atau bawaan, semisal diabetes atau jantung.
Baca Juga: Kasus Covid-19 di DIY Tembus 21.254, Sri Sultan Curhat Begini
"Tidak ada keluhan komorbid, yang saya dengar itu orangnya sehat-sehat saja," ucapnya.
Dugaan yang disampaikan Danang terhadap salah satu pegawainya tersebut bukan tanpa alasan. Pasalnya jika melihat kronologi, gejala dan kondisi yang dialami memang diduga kuat yang bersangkutan terpapar Covid-19.
Danang menyampaikan bahwa sekitar 4 hari lalu yang bersangkutan terlihat tidak sehat dan memang mengeluh tidak enak badan sehingga pamit untuk pulang. Lalu pada hari ini Jumat (29/1) pagi Danang melihat status WA yang bersangkutan yang intinya sedang tidak bisa dihubungi karena sedang dirawat.
"Status WA itu yang membuat istrinya. Itu sekitar Jumat siang atau jam 11 siang. Sore harinya dinyatakan kritis karena mengalami gagal pernapasan hampir 50 persen," ungkapnya.
Danang menuturkan bahwa melalui hasil rapid antigen di rumah sakit, yang bersangkutan hasilnya non reaktif atau negatif. Namun memang untuk hasil tes swab PCR belum keluar.
Baca Juga: Kasus COVID-19 di DIY Masih Tinggi, Sri Sultan Larang Pembukaan Sekolah
Kendati demikian, kata Danang, dari pengecekan kondisi foto rontgen paru-paru beliau sudah terlihat cukup parah. Dari hasil pemeriksaan itu dan gejala yang lain maka pihaknya menyebut yang bersangkutan terpapar Covid-19.
Berita Terkait
-
Pasar Saham Indonesia Terjun Hebat, Lebih Parah dari IHSG Era Pandemi COVID-19?
-
Trump Sempat Telepon Presiden China Soal Asal-Usul COVID, Ini Kata Mantan Kepala CDC!
-
Survei: Milenial Rela Rogoh Kocek Lebih Dalam untuk Rumah Modern Minimalis
-
Trump Tarik AS dari WHO! Salahkan Penanganan COVID-19
-
Kronologi Dewi Soekarno Didenda Pengadilan Jepang Rp3 Miliar Gegara Pecat Karyawan
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Omzet Ratusan Juta dari Usaha Sederhana Kisah Sukses Purna PMI di Godean Ini Bikin Menteri Terinspirasi
-
Waspada Jebakan Kerja di Luar Negeri, Menteri Ungkap Modus PMI Unprosedural Incar Anak Muda
-
Dana Hibah Pariwisata Sleman Dikorupsi? Bupati Harda Kiswaya Beri Klarifikasi Usai Diperiksa Kejari
-
Empat Kali Lurah di Sleman Tersandung Kasus Tanah Kas Desa, Pengawasan Makin Diperketat
-
Guru Besar UGM: Hapus Kuota Impor AS? Petani Lokal Bisa Mati Kutu