SuaraJogja.id - Banyak orang mendatangi tempat pijat refleksi saat ingin melakukan relaksasi. Meski begitu, tentu saja penerapan protokol kesehatan tetap harus mendapatkan perhatian khusus selama pandemi.
de WAVE Therapy and Reflexology merupakan salah satu tempat pijat refleksi yang didukung terapis profesional serta pelayanan dan fasilitas lengkap. Ada berbagai macam perawatan yang ditawarkan, antara lain spa, massage, reflexology, aromatherapy, body massage, head therapy, back shoulder therapy, aromatic body therapy, salon dan layanan lainnya.
Misi de WAVE adalah selalu memberikan pelayanan dan pengalaman terbaik bagi pelanggan. Penanganan oleh terapis yang berpengalaman, diiringi alunan musik indah dan tematik, memberikan suasana nyaman dan rileks selama treatment berlangsung.
de WAVE Sleman City Hall adalah salah satu cabang dari de WAVE yang berlokasi di Yogyakarta. de WAVE SCH melayani berbagai layanan Therapy dan Reflexology seperti Aromatic Body Therapy, De Wave Body Therapy, Reflexology (Refleksi), Back Shoulder Therapy, Head Therapy, Face Therapy, dan Ear Therapy.
Baca Juga: Gelar Sapa Aruh, Sri Sultan HB X Singgung Warga Tak Disiplin Patuhi Prokes
Selama masa pandemi, de WAVE selalu menerapkan protokol kesehatan dengan menyemprotkan cairan disinfektan pada kursi dan peralatan sebelum digunakan pelanggan. de WAVE selalu menerapkan jaga jarak sehingga tamu di dalam outlet terbatas. Semua pelanggan maupun karyawan juga wajib cuci tangan dan cek suhu tubuh sebelum memasuki area outlet.
Penggunaan masker wajib dilakukan selama berada di kawasan outlet de WAVE, bahkan semua karyawan de WAVE diwajibkan memakai face shield. Sistem pembayarannya pun menerapkan protokol keamanan yang ketat demi kenyamanan pelanggan.
Salah satu layanan yang paling digemari adalah Treatment Wave Aromatic Therapy. Ini adalah kombinasi antara refleksi dan Back Shoulder Therapy dengan penambahan aromatherapy yang membantu memproduksi hormon serotonin.
Bukan cuma memperbaiki suasana hati, layanan ini juga memberikan rangsangan pada saraf hidung dan otak melalui pijatan ala Thai Massage dengan teknik penekanan titik-titik refleksi pada telapak kaki dan punggung secara tepat. Selain relaksasi, tentu ini bermanfaat untuk membantu menghilangkan rasa capek dan pegal-pegal.
Selain treatment yang berfokus pada kaki dan punggung, ada pula treatment massage dengan cara diurut pada seluruh area tubuh. Ini bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan seperti memberikan relaksaksi, melemaskan otot kaku, meredakan stres, meningkatkan sistem kekebalan pada tubuh, melancarkan sirkulasi darah, menurunkan tekanan darah, dan memperbaiki tubuh.
Baca Juga: Viral Video Anjing Pakai Masker, Warganet: Manusia Maskernya Melorot
Selain Sleman City Hall, seluruh layanan unggulan tersebut bisa didapatkan di cabang de WAVE lain yang sudah tersebar di daerah Yogyakarta, Magelang, Solo, Bekasi, Pangandaran, Bandung, Lahat, Makassar, Kudus, Tangerang, dan Jakarta.
Berita Terkait
-
7 Manfaat Luar Biasa Terapi Pijat Refleksi Untuk Kesehatan yang Harus Kamu Ketahui
-
Dihadiri 3500 Orang, Sleman City Hall Gelar A Great Business Talk: Change, Chance, Choice
-
SCH Kembali Hadirkan Tirta Lies Bakmi Festival, Festival Bakmi Terbesar Se-Indonesia
-
COVID-19 Tinggi di Negara Tetangga, Komisi IX Imbau Masyarakat Tak Perlu Panik
-
COVID-19 di Singapura dan Malaysia Naik Drastis, Kemenkes Minta Tetap Terapkan Prokes
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Suap Tanah Kas Desa Trihanggo Terungkap, Lurah dan Pengusaha Hiburan Malam Ditahan
-
Tunggu Hasil Mediasi Mangkubumi, Warga RW 01 Lempuyangan Tolak Pengukuran Rumah PT KAI
-
Tak Puas dengan Pembuktian UGM, Massa TPUA Segera Sambangi Jokowi di Solo
-
Parkir ABA bakal Dibongkar, Sultan Pertanyakan Munculnya Pedagang Tapi Jukir Harus Diberdayakan
-
Guru Besar UGM Dipecat Karena Kekerasan Seksual, Kok Masih Digaji? UGM Buka Suara