SuaraJogja.id - Jajaran Sat Pol PP Gunungkidul bersama TNI/Polri menggelar razia pelanggaran protokol kesehatan di obyek-obyek wisata. Sabtu (13/2/2021) malam, salah satunya mereka merazia pengunjung obyek wisata baru di Kapanewonan Panggang, HeHa Ocean View.
Selama menggelar razia, petugas masih saja menemukan banyak wisatawan yang tidak menerapkan protokol kesehatan. Wisatawan tidak mengenakan masker, tidak menjaga jarak serta menimbulkan kerumunan.
Kepala Bidang Penegakan Peraturan Daerah (Perda) Sat Pol PP Gunungkidul, Sugito mengatakan pihaknya telah mendapat laporan jika obyek wisata yang tengah viral belakangan ini selalu dipadati pengunjung. Sehingga protokol kesehatan yang selalu dikedepankan pemerintah untuk diterapkan namun di HeHa Ocean View banyak diabaikan oleh pengunjung.
Dalam razia kali ini, semua pengunjung yang kedapatan melanggar protokol kesehatan diberi teguran dan diminta untuk mengisi data yang telah disediakan petugas. Pihaknya juga meminta kepada pengelola untuk selalu memberikan anjuran kepada pengunjungnya agar tertib Protokol Kesehatan.
Baca Juga: Puluhan Orang Luar DIY Terjaring Pemeriksaan di Pintu Masuk Gunungkidul
"Untuk sementara kita data dan berikan teguran. Tetapi ketika nanti kedapatan melanggar lagi maka akan kita tindak,"ujarnya di sela razia, Sabtu (13/2/2021) malam.
Tak hanya itu, beberapa hari yang lalu pihaknya menemukan fakta jika ternyata pihak pengelola belum mengantongi izin penyelenggara wisata secara lengkap. Pengelola belum mengantongi Izin Mendirikan Bangunan (IMB) ataupun Analisis Dampak Lingkungan (Amdal) serta beberapa syarat lainnya.
Karenanya, pihaknya langsung memberi teguran keras kepada pihak pengelola. Pihaknya memberi waktu kepada pengelola untuk segera melengkapi persyaratan yang ditentukan oleh pemerintah Kabupaten Gunungkidul.
"Dia juga melanggar jam buka seperti anjuran pemerintah karena operasional sampai malam,"tambahnya..
Persyaratan tersebut sangat penting untuk bisa dipenuhi karena sebagai penyelenggara wisata maka pengelola harus memperhatikan aspek keselamatan pengunjung dan juga kelestarian lingkungan. Beberapa persyaratan seperti Amdal memang disusun untuk menjamin keselamatan pengunjung dan lingkungan.
Baca Juga: Dua Peristiwa Tanah Longsor Terjadi di Gunungkidul
General Manager HeHa Ocean View, Yosephat Bita Logam menuturkan antrian wisatawan yang menumpuk terjadi akibat membludaknya wisatawan yang ingin berkunjung ke obyek wisata yang mulai diujicoba dibuka pada awal Februari 2021 ini. Pihaknya sudah berusaha menerapkan sejumlah protokol kesehatan namun tidak bisa maksimal.
Berita Terkait
-
Dongkol Anak Buah Bubarkan Demonstran Tolak UU TNI di DPR, Pramono Habis-habisan Marahi Satpol PP
-
Satpol PP Beberkan Alasan Bubarkan Aksi Tolak UU TNI di Depan Gedung DPR
-
Menjelajahi Desa Wisata Nglanggeran: Desa Wisata Terbaik Dunia
-
Warga Depok, Bekasi Hingga Tangerang Dilarang Gelar Konvoi Malam Takbiran di Jakarta
-
Liburan ke Gunungkidul? Jangan Sampai Salah Pilih Pantai! Ini Dia Daftarnya
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan