SuaraJogja.id - Bulan Februari 2021 memang identik dengan Valentine dan juga perayaan Imlek. Oleh karenanya, ARTOTEL Group memberikan promo Februari menarik untuk Anda dan orang terkasih beserta keluarga.
Di bulan penuh kasih sayang ini, ARTOTEL Group memberikan promo bertajuk STAY, EAT, and LOVE, dimana terdapat sejumlah penawaran menarik.
Promo Februari yang ditawarkan cukup beragam, mulai dari paket makanan dan minuman hingga harga spesial untuk menginap para tamu di sejumlah hotel ARTOTEL Group.
Promo Februari STAY, EAT, and LOVE di ARTOTEL Group termasuk ARTOTEL Yogyakarta ini berlaku mulai dari 12 Februari 2021, sampai dengan 28 Februari mendatang.
Selama bulan Februari semua property yang dikelola oleh ARTOTEL Group menawarkan paket menginap yang menarik melalui situs resmi ARTOTEL Group, www.artotelgroup.com untuk periode booking 1 – 28 Februari 2021, para tamu dapat menikmati STAY, EAT, and LOVE yang berlaku pada tanggal 12 – 28 Februari 2021 mulai dari harga Rp750.000,- per malam, di mana tamu akan langsung mendapatkan:
- 1 malam menginap
- Sarapan pagi untuk dua orang
- Pilihan untuk menikmati Set Menu spesial untuk dua orang, atau Satu botol Wine.
Khusus untuk Food & Beverage, ‘’ EAT, LOVE, and PROSPER’’ merupakan program yang ditawarkan kepada para tamu untuk merayakan Hari Raya Imlek atau Valentine bersama keluarga, pasangan, atau kolega di restoran dan bar yang berada di properti ARTOTEL, pada tanggal 12 – 28 Februari 2021.
Program ini tidak hanya berlaku untuk makan di tempat, namun dapat dipesan juga untuk dinikmati di rumah masing – masing.
SLIDE Bar & ROCA restaurant menyediakan beberapa menu ala carte untuk promo EAT, LOVE, and PROSPER, seperti:
- Set Menu A : Tropical Fruit Pickle, Roasted Duck Stew with Lado Mudo, and Mixture of Grated Cassava with Brown Sugar Sauce & Ice Cream
- Set Menu B : Shrimp Pomelo Salad, Herbs Beef with Coconut & Spice Reduction, Pumpkin Balls of Rice Cake with Ice Cream
- Set Menu C : Seaweed Salad with Spice Grated Coconut, Grill Fish with Spicy Salsa, Green Steamed of Rice Cake with Brown Sugar Sauce & Ice Cream.
Harga pilihan set menu tersebut yakni Rp 300.000 nett untuk 2 orang, sudah termasuk dengan pilihan spesial koktail yakni koktail Buffa’Love dan XoXo, atau bisa juga memilih spesial red wine Finca Roberto Syrah.
Baca Juga: Taat Protokol Kesehatan, Cara Gampang Menjaga Kesehatan Jiwa Saat Pandemi
Yulia Maria, Direktur Pemasaran dan Komunikasi ARTOTEL Group mengatakan “Melalui Program Stay, Eat, & Love, Kami ingin menyediakan tempat dan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat yang ingin merayakan momen Hari Raya Imlek atau Valentine meskipun ditengah situasi yang masih dibatasi kegiatan sosial.
Dengan keyakinan bahwa properti ARTOTEL Group selalu menjalankan protokol kesehatan yang baik dan telah memiliki sertifikat CHSE dari Kementrian Pariwisata Indonesia, kami berharap Program Stay, Eat, dan Love dapat memberikan sebuah momen perayaan yang aman, nyaman, dan berkesan bagi para tamu kami’’.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up