SuaraJogja.id - Siapa yang tidak tahu jika Jogjakarta adalah salah satu wilayah di Indonesia dengan potensi wisata alam yang tinggi. Sebagai daerah wisata, Jogja juga dikenal dengan biaya hidup yang murah. Dengan berbagai pilihan destinasi wisata, tentunya ada beberapa paket wisata di Jogja yang bisa menjadi pilihan sesuai dengan kondisi keuangan wsiatawan.
Jogja terdiri dari empat kabupaten dan satu wilayah kotamadya. Setiap daerah memiliki keunggulan tersendiri, termasuk dalam paket wisata yang ditawarkan. Empat kabupaten yang terdiri dari Gunungkidul, Bantul, Kulonprogo dan Sleman memiliki kesitimewaan tersendiri dalam wisata alamnya.
Mulai dari pesona hutan pinus, gunung merapi, pantai pasir putih hingga pesona hamparan sawah hijau semuanya tersebar di empat kabupaten tersebut. Sementara untuk wilayah Kota Yogyakarta sendiri didominasi dengan wisata sejarah ke kraton, museum dan peninggalan kerajaan Mataram.
Berikut ini, adalah tiga paket wisata di Jogja yang bisa dipilih dengan harga hemat:
1 Paket Wisata Gunung Merapi
Jika berkunjung ke Kabupaten Sleman, salah satu daya tarik wilayah yang bersemboyan sembada ini adalah keberadaan Gunung Merapi. Meski gunung berapi tersebut masih aktif terjadi erupsi dalam jangka waktu empat tahun sekali, namun destinasi wisata di sekitarnya juga tidak bisa diragukan lagi.
Dalam paket wisata hemat di Jogja ini, wisatawan bisa mencoba menginap di beberapa hotel dengan tarif di bawah Rp 300.000 namun tetap mengupayakan kenyamanan pengunjung. Salah satu yang bisa menjadi acuan adalah keberadaan guest house milik warga setempat.
Beberapa guest house yang bisa menjadi rujukan adalah Airy Eco Sleman Kaliurang KM 19 Yogyakarta, harga untuk per malamnya hanya Rp 190.000 saja. Dekat dengan wisata Gunung Merapi, penginapan ini membuat biaya untuk liburan anda menjadi lebih hemat lagi. Suasana yang sejuk dan desain ruangan dari anyaman bambu akan menambah kesan liburan ala desa.
Selanjutnya, untuk beberapa wisata yang bisa dikunjungi ada Museum Mbah Maridjan dengan biaya tiket masuknya cukup dengan membayar biaya parkir Rp 2000 untuk sepeda motor dan Rp 5000 untuk mobil. Kemudian, ada juga Museum Gunung Berapi yang mematok harga tiket masuk Rp 5.000.
Baca Juga: 10 Hotel di Jogja yang Nyaman dan Aesthetic dengan Harga di Bawah Rp350.000
Apabila ingin menikmati semua paket lengkap wisata di sekitar Gunung Merapi bisa mengunjungi area Lava Jeep dan menyewa satu buah mobil beserta mobilnya mulai dari Rp 350.000. Paket tersebut sudah termasuk dengan berkunjung Museum Sisa Hartaku dan Batu Alien.
Dalam satu mobil bisa diisi antara tiga empat orang. Sehingga jumlah Rp 350.000 bisa dibagi oleh jumlah penumpang yang ada di dalam mobil tersebut. Jika dijumlah dengan biaya penginapan satu malam di Airy Eco Sleman Kaliurang KM 19, maka wisatawan bisa berlibur dengan biaya kurang dari Rp 500.000 selama sehari semalam.
Berbeda dengan Kabupaten Sleman yang memiliki kemegahan Gunung Merapi, kawasan di selatan DIY ini menawarkan panorama hutan pinus dan pantai selatan. Kedua wisata tersebut menawarkan suasana yang sejuk dan panas dengan kondisi alam yang berbeda namun tetap mempesona.
Salah satu penginapan yang cocok untuk dicoba saat berwisata ke daerah Bantul adalah Joglo Aruna Guesthouse per malamnya, hotel ini mematok harga Rp 170.000. Suasananya yang kental dengan budaya jawa membuat pengunjung nyaman dan betah berlama-lama.
Setelah penginapan, beberapa lokasi wisata yang bisa dikunjungi selama di Bantul di antaranya adalah Hutan Pinus. Terletak di kawasan Mangunan, Dlingo harga tiket masuk ke hutan pinus berkisar antara Rp 2.000 hingga Rp 3.000 belum termasuk dengan biaya tiket parkir kendaraan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
- Diisukan Cerai, Hamish Daud Sempat Ungkap soal Sifat Raisa yang Tak Banyak Orang Tahu
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- 3 Rekomendasi Mobil Keluarga 9 Seater: Kabin Lega, Irit BBM, Harga Mulai Rp63 Juta
Pilihan
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
Terkini
-
Makan Bergizi Gratis Mandek? Guru Besar UGM: Lebih Baik Ditinjau Ulang
-
Pecah Telur, PSIM Yogyakarta Akhirnya Menang di Kandang, Kartu Merah Dewa United jadi Kunci
-
Bersama PMI Kulon Progo, Swiss-Belhotel Airport Yogyakarta Gelar Kegiatan Donor Darah
-
Sidak Dedi Mulyadi Buka Tabir: Benarkah Air Aqua Selama Ini hanya Air Sumur Bor?
-
Yogyakarta Tak Lagi Primadona: Peminat Kuliah di PTS Anjlok Drastis