SuaraJogja.id - Warganet dibuat tersentuh dengan video yang beredar ramai di media sosial. Seorang kakek tampak gemetaran berdiri di dalam bus. Kursi di sekitarnya penuh diduduki beberapa pemuda. Beruntung, salah seorang wanita yang peka mempersilakan kakek tersebut untuk duduk di kursinya.
Akun Instagram @undercover.id membagikan video seorang pria yang berdiri memegang tiang bus. Ia berdiri di depan seorang pemuda dengan pakaian rapi, berkemeja, dan dasi yang sibuk dengan ponselnya.
Seseorang yang merekam video itu menyatakan bahwa pemuda yang duduk itu melihat kakek di depannya, tetapi seolah tidak mempedulikan.
Akhirnya, seorang wanita berkerudung hitam berdiri. Ia menawarkan kursi yang didudukinya untuk sang kakek. Tergopoh-gopoh, pria ini mencoba berjalan ke arah wanita yang menawarinya duduk tersebut.
Baca Juga: Shock Dapat Tagihan Listrik Rp 157 Miliar, Kakek 80 Tahun Dilarikan ke RS
Wanita ini juga menawarkan untuk menggenggam tangan pria tersebut sampai duduk dengan sempurna.
Pemilik video mengaku salut dengan wanita yang mau mengalah membagikan tempat duduknya untuk sang kakek.
Terlihat di sekeliling kakek dan wanita tersebut, ada beberapa pemuda yang sibuk memainkan ponselnya tanpa memedulikan apa yang terjadi di sekitar mereka.
"Cewek peka. RESPECT," tulis akun @undercover.id dalam keterangannya.
Video wanita yang mengalah demi seorang kakek tersebut sudah ditayangkan lebih dari 112 ribu kali. Ada ratusan komentar yang ditinggalkan warganet.
Baca Juga: Oknum Polisi Nekat Habisi 2 Wanita Muda di Hotel, Ternyata Gegara Ini
Banyak yang mengaku hormat dengan sikap wanita tersebut. Ia mau mengalah demi seorang kakek dibanding para pemuda di sekelilingnya.
Lihat video wanita mengalah untuk kakek ini DI SINI.
"Respect, akhlak lebih tinggi daripada ilmu," tulis akun @khalilgumilar.
"Jangan mau nikah sama mas-mas itu, ntar kamu gak dipeduliin," komentar akun @akuuu***.
"Sedih kali liatnya bayangin kalau itu bapaknya kamu loh mas mas. Kok bisa diem-diem wae makasih respectnya Mba Mba," tanggapan akun @yayanha*****.
Sementara akun @wulan***** mengatakan, "Basic manner, kalau mau pilih pasangan bisa dilihat lah dari hal seperti ini."
Berita Terkait
-
17 Mod BUSSID Truck Kalimantan Terbaru 2025, Siap Libas Jalanan
-
Tak Hanya Ambulans, Bus Transjakarta Kena Tilang Elektronik di Jalur Busway, Begini Kata Polisi
-
Drama di Hari Bahagia: Bus Pengantin Terperosok, Mempelai Wanita Histeris di Jalan
-
Detik-detik Kecelakaan Bus Rombongan Bonek, Penyebabnya Terekam dari Kamera Dashboard
-
Tarif Bus DAMRI Bandara Soekarno Hatta-Semua Rute saat Arus Balik
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja