SuaraJogja.id - Amarah warganet memuncak kala menyaksikan video viral yang menunjukkan aksi memamerkan selingkuhan ke media sosial.
Video TikTok itu ramai dikomentari para pengguna Twitter setelah diunggah akun @txtdarigajelas pada Jumat (26/2/2021).
"Kok ada ya yg bangga nyebar aib sendiri," cuit pengguna akun tersebut.
Hingga Sabtu (27/2/2021), kicauan itu telah di-retweet lebih dari tiga ribu kali dan mendapat 12 ribu lebih likes.
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Annisa Pohan Gerebek AHY Dengan Wanita Lain?
Di video itu digambarkan, seorang suami sedang berbaring di ranjang sambil berbicara dengan istrinya melalui video call.
Ia merekam layar ponselnya yang digunakan untuk video call tersebut. Terlihat, seorang perempuan bermukena merah muda mengingatkannya untuk salat Subuh.
"Papa kok masih tidur? Sudah salat Subuh belum?" tanyanya.
Kamera yang dipegang si suami kemudian diarahan ke ujung lain di kamarnya. Di kamar itu, ternyata ia sedang bersama sosok perempuan lain berambut panjang dengan pakaian tidur tanpa lengan yang tengah berdiri di depan cermin.
"Sudah, Ma. Saya, Papa sudah salat Subuh," jawab pria itu.
Baca Juga: Bejad! Suami Video Call Istri Saat Selingkuh di Kamar Hotel
Perempuan yang dipanggil pria di balik kamera dengan sapaan "mama" ini juga mengungkapkan doa untuk sang suami.
"Alhamdulillah, tak doakan kerjaan Papa selalu lancar," kata dia.
"Amin, Ma," sahut si suami, kembali menyorot perempuan di kamarnya, yang tampaknya tengah membersihkan wajah.
Narasi yang disertakan dalam video itu pun menceritakan tentang kelakukan suami yang selingkuh saat bekerja di luar kota.
"Doa istri saat suami kerja luar kota, tapi kadang inilah kenyataannya..." bunyi keterangan di video tersebut.
Tak ayal, banyak warganet yang geram dengan pria yang tampak tega mengkhianati istrinya di video itu.
Meski tak sedikit yang meragukan apakah video itu asli atau settingan, mereka tetap dibuat sakit hati oleh gambaran perselingkuhan dalam kehidupan rumah tangga di video tersebut.
"Bener nih, ntah cuman konten ato fakta tetep aja anjridh gak elok bgt. Bikin yg takut makin takut, yang bandel makin bandel krn ngerasa punya temen kelakuan dakjal," komentar @xug***.
"Bodo amat ini settingan atau bukan. Tapi bisa ga sih cowo kalo udah nikah tuh setia, dan bisa ga sih cewe tau batasan buat ga ganggu rumah tangga orang, sumpah jadi takut buat nikah," tambah @awa***.
"Gw yg cowok aja sampai netesin air Mata, Gila itu Wanita Hadiah dari Allah malah dikhianati!" tulis @Fel***.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Berita Terkait
-
Kabar Terbaru Norma Risma, Move On setelah Badai Perselingkuhan Suami dan Ibu Kandung
-
Kilas Balik Kasus Norma Risma, Ketika Ibu Selingkuh Dengan Suami Putrinya
-
Review Film Do Patti: Ketika Ikatan Saudara Kembar Berubah Menjadi Neraka
-
Hukum Pernikahan yang Dihasilkan dari Perselingkuhan menurut Islam, Apakah Sah?
-
Barisan Mantan Luna Maya, Blak-blakan Ngaku Pernah Selingkuh karena Bosan
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
Dinsos PPPA Kulon Progo Bentuk Desa Ramah Perempuan dan Anak
-
Tak Persoalkan Sayembara Harun Masiku, Pukat UGM Justru Soroti Pekerjaan Rumah KPK
-
Lazismu Gelar Rakernas di Yogyakarta, Fokuskan Pada Inovasi Sosial dan Pembangunan Berkelanjutan
-
Tergiur Janji Jadi ASN di Dinas Pariwisata Gunungkidul, Warga Ponjong Malah Kehilangan Uang Rp80 Juta
-
Ini Hasil Identifikasi dari BKSDA Yogyakarta Soal Buaya yang Dievakuasi dari Tegalrejo