SuaraJogja.id - Warganet sempat dibuat heboh dengan aksi seorang wanita yang sedang memamerkan mobil milik suaminya. Ia menunjukkan mobil sedan dengan pelat nomor berwarna merah diduga milik anggota TNI. Sayangnya, aksi wanita ini menunjukkan harta suaminya itu justru berakhir dirundung warganet.
Videonya yang membanggakan status suaminya beserta fasilitas mobil yang digunakan itu beredar luas di media sosial. Ada banyak akun yang membagikan ulang video tersebut. Tak berselang lama, pihak TNI melalui akun media sosial Pusat Penerangan TNI menyampaikan jika leta nomor yang digunakan adalah palsu.
Akibatnya, pihak POM TNI pun melakukan penyelidikan mengenai mobil dan plat nomor palsu yang digunakan. Sementara itu, saat ini seorang wanita yang merupakan pemilik video ini mengunggah pernyataan dan klarifikasinya. Ia mengakui jika pelat nomor yang digunakan adalah palsu atau bodong.
"Saya sebelumnya meminta maaf atas ketidaknyamanan kepada seluruh warga Indonesia," ujar wanita dengan rambut keriting tersebut.
Baca Juga: Mobil Plat Dinas TNI Dipamer Wanita Ternyata Plat Bodong, Publik: Polisikan
Sembari menangkupkan kedua tangan, wanita ini menyampaikan permohonan maaf atas videonya yang viral di media sosial. Di sebelah wanita tersebut, nampak seorang pria diduga adalah suaminya ikut membantu istrinya dalam menyampaikan permohonan maaf.
Ia mengakui jika pelat nomor yang digunakan adalah palsu atau bodong. Oleh karenanya ia meminta maaf tidak hanya kepada warga Indonesia namun juga kepada satuan TNI. Video tersebut, disebut di Kota Bandung, atas terjadinya hal ini wanita ini mengaku menyesal dan berjanji tidak akan mengulanginya lagi.
"Wanita yang viral karena pamer menggunakan mobil pelat dinas Tentara Nasional Indonesia (TNI) akhirnya meminta maaf," tulis akun @smart.gram dalam keterangannya.
Sejak diunggah Rabu (3/3/2021), video seorang wanita yang belum diketahui identitasnya tersebut sudah disukai lebih dari 3000 pengguna Instagram. Selain itu, ada ratusan komentar yang ditinggalkan warganet. Belum satu hari viral di media sosial, warganet tidak terkejut dengan klarifikasi yang dibuat wanita itu.
Tonton video klarifikasinya DISINI
Baca Juga: Selain Inovasi Digital, Menteri BUMN Sebutkan Baterai Mobil Listrik
"Suami ibu pasti bangga deh di tempat kerjaan diomongin karena ibu, di rumah diomongin karena ibu, bahkan di sosmednya pun begitu," tulis akun @rian_praw*****.
Berita Terkait
-
Tampang Mirip S-Presso, Bawa DNA Jimny: Intip Pesona Suzuki Hustler 2025 yang Menggoda
-
Tentara Masuk Kampus, Ancaman NKK/BKK dan Kembalinya Bayang-Bayang Rezim Soeharto
-
Lindungi Penampilan Mobil, Tips Atasi Bumper Retak
-
Robotaxi Elon Musk: Impian Futuristik yang Tersandung Politik Donald Trump
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja