SuaraJogja.id - Seorang pemilik akun TikTok @dianfransiskasari membuat heboh jagad maya setelah menyinggung soal kematian ustaz Arifin Ilham dan Syekh Ali Jaber yang ditudingnya menyebar hoax.
Dalam sebuah video singkat yang diunggah lewat akun TikToknya seorang yang berparas perempuan dengan rambut panjang itu mengungkapkan sejumlah ulama yang terlibat dalam demo 212 sebagai upaya memproses hukum Ahok kala itu yang diduga melakukan penistaan agama.
Pemilik akun tersebut kemudian menyebut di antara para ulama yang ikut dalam demo tersebut yakni ustaz Arifin Ilham dan Syekh Ali Jaber.
Ia kemudian menebar fitnah apabila di kemudian hari ustaz Arifin Ilham meninggal dunia dengan ciri-ciri orang yang kena penyakit HIV.
Baca Juga: Penasihat Hukum Penusuk Syekh Ali Jaber Keberatan dengan Tuntutan Jaksa
"Kenapa demo 212 didukung ulama, ustaz arifin meninggal dalam keadaan badan kurus bulu mata putih alis putih rambut memutih semuanya kurus seperti ciri-ciri penyakit HIV dan sudah meminta maaf kepada presiden Joko Widodo sesaat sebelum meninggal," ucapnya.
Tak berhenti di situ, pemilik akun tersebut juga menyinggung soal almarhum syekh Ali Jaber. Ia menuding bahwa Syekh Ali Jaber merupakan penyebar hoax.
"Syekh Ali Jaber, pernah menyebar berita hoax tentang isu kata muasal dari kata kadrun. Kata Syekh Ali Jaber kata kadrun berawal dari saat jaman dulu PKI menyebut ulama-ulama itu kadrun itu adalah berita hoax. Hoax itu sudah ditangkal oleh badan informatika," lanjutnya.
Lebih jauh, ia menyebut bahwa kedua ulama tersebut tertimpa karma dari Ahok.
"Jadi ngajinya yang bener ya ulama orang indonesia semua bisa nyebut dirinya ulama tapi ulama yang benar itu jarang, karma ahok itu di sini nyata," terangnya.
Baca Juga: Terdakwa Penusuk Syekh Ali Jaber Dituntut 10 Tahun Penjara
Saat ditelusuri SuaraJogja.id, video asli yang diunggah di akun TikToknya tak berapa lama dihapus. Meski begitu, salinan video tersebut muncul di beberapa akun media sosial salah satunya seperti diunggah di akun Instagram @bertahajutlah.
Tak sedikit warganet yang geram atas fitnah yang disampaikan pemilik akun @dianfransiskasari tersebut.
"Astagfirullah pengen kucambuk," kata elfi****
"Ujaran kebencian ini," ucap desy.
"Astagfirullah naudzubillah tega banget orang ini," kata rostika****
"Lah dia sendiri bikin hoax yang lebih keji, fitnahnya kejem banget...Astagfirullah," kata Novel.
"Semoga dia mendapatkan hidayah," kata heniar*****
"Kayanya ini buzzerrp versi tiktok deh sering banget muncul di fyp," ucap reni****
Berita Terkait
-
Anies-Ahok Paling Dikagumi dan Relawannya Lebih Militan, Dukungan Jokowi ke Ridwan Kamil Dinilai Minim Efek
-
Pramono-Rano Bakal Gelar Kampanye Akbar di Stadion Madya, Anies dan Ahok Kemungkinan Hadir
-
Momen RK Serang Pramono Saat Debat Pilkada, Singgung Ideologi PDIP Hingga Sebut Ahok Gubernur Suka Gusur Warga
-
Tampil Berbeda di Debat Terakhir, Ridwan Kamil: Gubernur Paling Banyak Menggusur Pak Ahok
-
Dulu Berseteru, Pramono Bersyukur Bisa 'Damaikan' Anak Abah dan Ahokers di Pilkada Jakarta
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Banyak Aduan Tidak Ditindaklanjuti, Front Masyarakat Madani Laporkan Bawaslu Sleman ke Ombudsman DIY
-
Viral Video Truk Buang Sampah Ilegal di Hutan Gunungkidul, WALHI Desak Pemda DIY Bertindak
-
Timses Pede Heroe-Pena Menang Pilkada Yogyakarta, Target 40 Persen Suara Terkunci
-
Mary Jane Bisa Kumpul Keluarga, Buat Pesan Menyentuh sebelum Keluar dari Lapas Jogja
-
Menteri LH Marah soal Sampah, 5 Truk dari Jogja Tertangkap Basah Buang Limbah di Gunungkidul