SuaraJogja.id - Polsek Sewon masih memburu terduga pelaku atau orang tua bayi berjenis kelamin laki-laki yang diduga dibuang di depan toko kacamata, Dusun Jaranan RT 06, Kalurahan Panggungharjo, Kapanewon Sewon, Kabupaten Bantul. Polisi mulai menyelidiki kamera pengawas atau cctv yang terdapat di toko kacamata tempat ditemukannya bayi berjenis kelamin laki-laki tersebut.
Kapolsek Sewon, Kompol Suyanto membeberkan bahwa ada beberapa cctv yang memang mengarah ke jalan raya.
"Ada beberapa cctv yang merekam aktivitas di sekitar toko, tapi kurang jelas (gambar di layar). Melihat dari kondisi toko saat itu ada banyak yang melintas," terang Suyanto dihubungi wartawan, Jumat (12/3/2021).
Suyanto mengatakan bahwa pihaknya juga menemukan satu cctv yang mengarah ke sekitar lokasi ditemukannya bayi laki-laki itu.
Baca Juga: Muncul Klaster Pabrik Wig di Bantul, 15 Orang Positif Covid-19
"Tapi setelah kami cek dan meminta pemilik toko membuka, ternyata rusak. Sehingga masih sulit untuk mengetahui siapa saja yang keluar masuk toko dan melewati titik itu (lokasi ditemukannya bayi)," kata dia.
Suyanto tak menampik jika pada sore hari mulai pukul 14.30-17.00 wib keadaan jalan banyak dilalui kendaraan. Kendati begitu saat toko buka tidak banyak orang yang memperhatikan ketika orang berhenti di dekat toko.
"Kondisi jalan banyak yang melintas. Tetapi saat orang berhenti tidak begitu banyak yang memperhatikan. Karena kondisi toko juga sepi, ketika ada yang berhenti dikira hanya berhenti sesaat untuk melanjutkan perjalanan," terang dia.
Disinggung apakah di wilayah Panggungharjo ada salah seorang warga yang mengandung atau hamil, Suyanto tak mengetahui secara pasti. Pihaknya mengaku hingga saat ini kasus itu masih dalam penyelidikan.
"Saksi-saksi dan pemilik toko sudah kami periksa namun belum mendapatkan petunjuk lebih rinci. Saat ini masih dalam penyelidikan lebih lanjut," terang dia.
Baca Juga: Klaster Covid-19 Muncul di Gunungkidul, Semuanya Buruh Pabrik Wig di Bantul
Suyanto menerangkan jika penemuan bayi di wilayah Panggungharjo, Sewon baru pertama kali terjadi.
Berita Terkait
-
Waspada! Modus Baru Pencurian Laptop di Bus, Manipulasi CCTV dengan Cara Tak Terduga
-
Viral CCTV Bobby Nasution Tak Jadi Hadiri Acara Pisah Sambut Walkot Medan, Kahiyang Ayu Terlihat Kaget
-
CCTV Taliban: Jaminan Keamanan atau Ancaman Baru bagi Perempuan Afghanistan?
-
Kronologi Penangkapan Bandit Bercelurit di Kebon Jeruk, Berawal dari Modus Beli Kontrasepsi
-
Pilu! Bayi Perempuan Ditinggalkan di Depan Masjid Sukabumi, Kondisinya Memprihatinkan
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB