SuaraJogja.id - Setelah menjalankan inisiatif J3K, Gojek terus menjalankan dan meningkatkan kesadaran para mitra driver dan masyarakat akan protokol kesehatan.
Inisiatif J3K merupakan kampanye untuk Jaga Kesehatan, Jaga Kebersihan, dan Jaga Keamanan yang telah dilakukan mitra Gojek.
Melalui inisiatif J3K, Gojek telah memberikan dukungan kepada para mitra untuk tetap melakukan protokol kesehatan. Bukan hanya untuk para mitra, namun juga para pelanggan.
Mulai dari pengukuran suhu para mitra, sekat pelindung, alat pelindung, zona nyaman, Posko Aman J3k, dan banyak upaya dilakukan guna menjalankan protokol kesehatan.
Baca Juga: Investasi Gojek di LinkAja Dinilai Strategis untuk Kepentingan Indonesia
Tak berhenti di Sini, kini Gojek mengenalkan kampanye terbarunya #PesanDariRumah yang dikenalkan melalui gelaran online hari ini, Selasa (16/3/2021).
Raditya Wibowo, Chief Transport Officer Gojek menjelaskan gerakan #PesanDariRumah ini terinspirasi dari aksi driver ojol yang memberikan pesan kepada penumpangnya melalui tulisan di punggungnya.
Ada pula pesan dari keluarga driver ojol yang menuliskan pesan kepada para pelanggan Gojek berupa ucapan terima kasih hingga mengingatkan untuk tetap melakukan protokol kesehatan demi kebaikan bersama.
Terinspirasi dari berbagai kisah pesan keluarga mitra tersebut, membuat Gojek tergerak membuat #PesanDariRumah yang menjadi bagian dari tiga pilar inisiatif J3K.
"Harapan kami dengan gerakan #PesanDariRumah, baik mitra driver maupun pelanggan bisa sama-sama patuh protokol kesehatan dan saling melindungi," kata Raditya Wibowo.
Baca Juga: Investasi Gojek di LinkAja Dinilai Untungkan UMKM
Tiga pilar implementasi J3K sendiri adalah Pilar Teknologi, yakni aplikasi Gojek dan laanannya sendiri. Pilar Infrastruktur, seperti alat perlindungan dalam protokol kesehatan, dan terakhir Pilar Edukasi.
Inisiatif J3K yang dikenalkan Gojek sendiri disebut telah bisa memenuhi ekspektasi masyarakat seperti yang disampaikan Director of Center for Policy and Public Management SBM ITB, Yudo Anggoro.
Bahkan menurut Yudo Anggoro, apa yang dilakukan Gojek telah menawarkan protokol kesehatan secara menyeluruh. Tidak hanya memperhatikan pelanggan, namun juga para driver.
"Gojek tidak hanya memperhatikan pelanggan, tapi bagaimana mitra drivernya selalu dalam keadaan sehat dan tetap bisa pulang ke rumah dalam keadaan sehat," ucap Yudo Anggoro.
Itulah kampanye #PesanDariRumah yang ditawarkan Gojek sebagai bagian dari inisiatif J3K yang bertujuan untuk terus mengingatkan masyarakat tidak melupakan protokol kesehatan.
Bukan hanya mitra driver Gojek dan pelanggan, namun diharapkan masyarakat tetap menjalankan protokol kesehatan demi kebaikan bersama. [HiTekno.com]
Berita Terkait
-
Deretan Aplikasi Chat buat Selingkuh, Ridwan Kamil Diduga Hubungi Lisa Mariana Duluan di Telegram
-
Cara Klaim Saldo GoPay Gratis dari Gojek
-
Gojek Beberkan Klasifikasi Besaran Bonus Hari Raya ke Mitra Driver
-
Kode Voucher GoPay Buat Bayar GoRide, Begini Cara Klaimnya
-
Sudah Lama Diperjuangkan, Bonus Lebaran Ojol Malah Jadi 'Bumerang'?
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Tanggapi Langkah Tarif Trump, Wali Kota Jogja: Kuatkan Produk Lokal!
-
Masa WFA ASN Diperpanjang, Pemkot Jogja Pastikan Tak Ganggu Pelayanan Masyarakat
-
Kurangi Kendaraan Pribadi Saat Arus Balik, Menhub Lepas 22 Bus Pemudik di Giwangan
-
Puncak Arus Balik H+3 dan H+4, 350 Ribu Kendaraan Tinggalkan DIY
-
Gunung Merapi Masih Luncuran Ratusan Lava, Simak Aktivitas Terkini Sepekan Terakhir