SuaraJogja.id - Dikenal dari dunia stand up comedy, nama Ernest Prakasa saat ini justru lebih banyak dikenal sebagai seorang penulis naskah sekaligus sutradara beberapa film ternama. Sebut saja film Ngenest, Imperfect, Cek Toko Sebelah dan sebagainya yang mendapatkan sambutan luar biasa dari warganet.
Melalui unggahan di akun Twitter pribadinya @ernestprakasa, ayah dua orang anak ini membagikan kegiatannya yang tengah fokus menulis naskah untuk film ke enamnya. Sebagai seorang pelawak tunggal, Ernest turut terlibat baik di depan maupun di belakang layar film-filmnya.
Selain menjadi penulis naskah dan sutradara, Ernest juga kerap kali tampil dalam film-film tersebut. Untuk film ke enamnya, Ernest mengaku akan menjadi penulis naskah sekaligus sutradara. Di tengah pandemi yang tak kunjung berakhir, ia mulai penjelajahannya dalam menulis naskah.
"Setelah Ngenest, Cek Toko Sebelah, Susah Sinyal, Milly & Mamet, serta Imperfect; Saya akhirnya kembali berkutat dengan laptop untuk mempersiapkan film ke-6 yang akan saya tulis & sutradarai. Genre baru, tantangan baru. Semoga hasilnya tidak mengecewakan," tulis Ernest dalam cuitannya.
Baca Juga: Sinopsis The Hitman's Bodyguard, Duet Ryan Reynolds dan Samuel L. Jackson
Dengan genre baru dan tentunya tantangan yang baru juga, Ernest berharap agar film keenamnya tersebut tidak mengecewakan penggemarnya. Diakuinya, jika masa pandemi sempat membuatnya buntu. Upaya untuk merangkai skenario berulang kali berakhir mentah.
Ernest merasa kering dan kehilangan gairah untuk menulis. Hingga suatu hari, ide untuk film keenamnya itu hinggap di kepala.
Ide itu mendorongnya untuk keluar dari zona nyaman, tempat yang sangat ia hafal setiap ceruknya. Belum tentu bisa mengatasi film tersebut, membuat Ernest merasa takut.
Ia menggambarkan perasaanya seolah akan terjun dari tebing yang tinggi dengan kedua sayap yang masih rapuh. Meski demikian, film keenamnya akan berjudul TekaTekiTika.
Belum diketahui, genre apa yang akan Ernest ambil untuk film terbarunya tersebut.
Baca Juga: Nonton Film di Drive-In Senja, Sosok Seram Ini Tiba-tiba Buka Pintu Mobil
Sejak diunggah Selasa (16/3/2021), informasi mengenai film baru Ernest yang hadir dengan genre baru tersebut sudah disukai lebih dari 5000 pengguna Twitter.
Selain itu, ada enam ratus lebih orang yang membagikan ulang. Tidak sedikit juga komentar yang ditinggalkan warganet.
"Judulnya menarik, gampang diinget tapi pnasaran sama genrenya. Ohya koh, kalau butuh standmen atau figuran saya mau ya. Cosplay jadi rumput juga gapapa," tulis akun @nwrhd****.
"Semangat koh, fokus aja nulis film terbaru, kurang kurangin nyinyir ama julidnya, nanti aja kalau udah kelar nulisnya baru julid sama nyinyir lagi," komentar akun @boycan****.
"Semoga sukses koh. Agak kepikiran Malam Minggu Miko. HeHe, tapi di awal udah bilang genre beda sepertinya bukan komedi," tanggapan akun @reza_setiawa***.
Sementara akun @pandu**** mengatakan, "Rindu banget dengan karyamu koh biasanya tiap taun pasti ada yang bisa menghibur dan gak pernah mengecewakan. Ya gimana mau kecewa orang kalau gak dapat tawanya ya dapat dramanya. mirip-mirip film Thailand."
Berita Terkait
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur
-
Dibintangi Marlon Wayans, Film Horor Bertajuk Him Bagikan Teaser Perdana
-
Ulasan Film Secret Untold Melody: Rahasia Cinta di Balik Denting Indah Piano
-
Pendidikan Mentereng Joko Anwar, Berani Sentil Isu Ijazah Palsu Jokowi
-
10 Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa, Jumbo Urutan Berapa?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan