SuaraJogja.id - Belum lama ini pembawa acara Deddy Coruzier menggelar acara khusus untuk dua tokoh catur di Indonesia. Menyiarkan secara langsung melalui kanal YouTube-nya, Deddy mengundang GM Irene dan Dewa Kipas alias Dadang untuk bertanding dalam laga catur persahabatan.
Selesai bertanding, ketiganya lantas mengambil potret bersama. Pengasuh Pondok Pesantren Ora Aji Sleman, Miftah Maulana Habiburrahman, mengomentari foto tersebut. Melalui video di akun Instagram pribadinya, pria yang akrab disapa Gus Miftah itu membocorkan satu hal.
Gus Miftah mendeskripsikan potret tiga orang tersebut ketika selesai pertandingan. Wajah Deddy tampak tersenyum puas, sementara GM Irene tersenyum lebar. Terakhir, wajah Dewa Kipas justru menunjukkan senyum kecut. Dari tiga ekspresi yang berbeda itu, Gus Miftah menarik satu kesimpulan.
"Nah dilihat dari senyumnya, bisa dilihat tuh, siapa yang banyak dapat duitnya," ujar Gus Miftah sembari tertawa.
Baca Juga: Penuh Haru, Tangisan Krisdayanti di Pengajian Aurel Disorot Gus Miftah
Video itu diambil di dalam studio milik Deddy. Pernyataan sang guru spiritual pun membuat mantan suami Kalina Ocktaranny itu tersenyum kecut. Gus Miftah sendiri tertawa puas setelah berhasil mengejek Deddy, yang sukses mendapatkan banyak penonton dari siaran langsung pertandingan.
"Gus miftah menyelesaikan masalah tanpa makalah, @mastercorbuzier menyelesaikan yang teledor dengan closethedoor," tulis Gus Miftah dalam keterangannya.
Sejak diunggah pada Kamis (25/3/2021), video pernyataan Gus Miftah tersebut sudah ditayangkan lebih dari 183 ribu kali. Ada 500 lebih komentar yang ditinggalkan warganet. Tidak sedikit yang ikut memberikan komentar menggelitik pada pernyataan bercanda Gus Miftah.
"Kalimat ini sudah keluar dari orang lain pas mulai pertama beredarnya foto itu. Kalau gak salah deny siregar," tulis akun @sugengpel****.
"Dapat iklan katanya total 1M lebih, ngasih hadiah 300 juta, uda untung dapat publish juga, mantap bang dedy," tanggapan akun @arwankcasi****.
Baca Juga: Nasihati Aurel Hermansyah soal Pernikahan, Gus Miftah Pakai Filosofi Tanah
"Senyum 100 juta sama senyum 200 juta akan kalah sama senyum yang dapat adsense," tanggapan akun @rianf****.
Berita Terkait
-
Puluhan Tahun Jadi Tulang Punggung Keluarga Besar, Nunung Curhat Alasannya
-
Cerita di Balik Masjid Ivan Gunawan di Uganda, Ternyata Uang dari Deddy Corbuzier?
-
Sesumbar ke Komikus yang Mengkritiknya, Ini Deretan Konten Kreator yang Di-invest Deddy Corbuzier
-
Deddy Corbuzier Tawari 'Uang' ke Kartunis yang Kritik Jabatannya: Mungkin Karena Dia Bisa Dibeli dengan Uang
-
Bantu Nunung, Beda Penghasilan YouTube Raffi Ahmad vs Deddy Corbuzier: Bak Langit Bumi
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB