SuaraJogja.id - Aksi nekat seorang pemuda di salah satu situs bersejarah Jogja membuat kepala banyak orang mendidih. Pemuda itu memanjat Plengkung Gading hingga videonya viral.
Dalam video yang diunggah akun Twitter @txtfromjogja, Senin (29/3/2021), pemuda bercelana pendek serta pakaian lengan panjang itu berdiri tepat di ujung Plengkung Gading.
Ia merentangkan kedua tangannya sambil menengadahkan kepala, disaksikan sejumlah pengendara yang melintas di sekitar lokasi tersebut.
Terekam dalam video berdurasi 27 detik itu, setelah berpose, pemuda tersebut jongkok seakan hendak turun.
Tak ada orang lain yang terlihat menemani aksi pemuda itu. Ia berdiri seorang diri di atas Plengkung Gading.
Sontak dirinya panen hujatan dari warganet karena aksinya dianggap norak dan tak menunjukkan sopan santun, mengingat Plengkung Gading merupakan cagar budaya Jogja yang tak seharusnya dipanjat seperti itu.
"Mah ngopo to le.. [malah ngapain sih le]" cuit @txtfromjogja.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Belum diketahui pasti kapan video tersebut diambil dan motif pemuda tersebut memanjat Plengkung Gading. Hanay saja, banyak warganet yang mengutuk tingkahnya.
Baca Juga: Tembok Cagar Budaya Penjara Kalisosok Dijebol, DPRD Surabaya Desak Hal Ini
"Ngenteni [nunggu] video permintaan maaf karo [sama] nangis2," komentar @max***.
"Mbok ya Tulung kui cagar budaya, wani wanine penekan benteng Kraton !!!! [tolong dong itu cagar budaya, berani-beraninya memanjat benteng Keraton]" tambah @MZe***.
"Raono unggah ungguhe le kui sing mbok idak2 gone kraton [enggak ada sopan santunyya, itu yang kamu injak-injak punya Keraton]!" tulis @mem***.
Sebelumnya pada 2017, aksi serupa pernah dilakoni presenter Ricky Komo hingga ia mendapat teguran dari putri bungsu Raja Keraton Yogyakarta Sri Sultan HB X, GKR Bendara melalui Instagram.
Ricky Komo kemudian mengakui kesalahannya dan meminta maaf serta berterima kasih karena telah diingatkan.
Berita Terkait
-
Tembok Cagar Budaya Penjara Kalisosok Dijebol, DPRD Surabaya Desak Hal Ini
-
Cerita Lain Temuan Batu Yoni di Magelang, Dipakai Sembuhkan Anak Sakit
-
Batu Yoni dan Sebuah Lingga Ditemukan di Magelang, Ini Kondisinya
-
Pemkot Surabaya Diminta Gandeng Polisi Buru Penjebol Penjara Kalisosok
-
Sempat Takut, 5 Putri Keraton Yogyakarta Ikut Vaksinasi Covid-19
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Jeritan Hidup di Balik Asap Sate Malioboro: Kisah Kucing-kucingan PKL dan Dilema Perut yang Perih
-
7 Fakta Sidang Mahasiswa UNY Pembakar Tenda Polda DIY: Dari Pilox Hingga Jeritan Keadilan!
-
Pasar Murah di Yogyakarta Segera Kembali Hadir, Catat Tanggalnya!
-
Gempa Bumi Guncang Selatan Jawa, Pakar Geologi UGM Ungkap Penyebabnya
-
Kecelakaan Maut di Gamping, Pengendara Motor Tewas di Tempat Usai Hantam Truk