SuaraJogja.id - Almarhum Kanjeng Gusti Pangeran Haryo Hadiwinoto yang meninggal dunia, Rabu (31/03/2021) pukul 08.13 WIB di RSUP Dr Sardjito rencananya akan dikebumikan di pemakaman keluarga Pasareyan Hastorenggo, Kotagede pada Kamis (01/04/2021) pukul 10.00 WIB.
Keluarga Keraton melarang gamelan dibunyikan selama tiga hari kedepan dalam suasana dukacita atas wafatnya Penghageng KPH Parasraya Budaya ini. Sebelumnya pada 8 Desember 2020 lalu, gamelan keraton juga dilarang dibunyikan selama tiga hari saat istri dari Gusti Bendara Pangeran Haryo (GBPH) Prabukusumo yang merupakan adik Sri Sultan HB X, yakni BRAy Prakusumo meninggal dunia setelah terpapar COVID-19.
Gusti Prabukusumo mengungkapkan dirinya sempat menahan tangis saat menjenguk almarhum di Sardjito pada Selasa (20/03/2021) malam. Walaupun bersedih, dia iklhas akan kepergian kakak beda ibu tersebut.
"Kita terima, sudah takdir. Rejeki, jodoh dan mati di tangan allah swt," jelasnya.
Baca Juga: Sempat Takut, 5 Putri Keraton Yogyakarta Ikut Vaksinasi Covid-19
Gusti Prabu mengaku mengalami kesedihan yang sama saat melihat kakaknya tersebut dirawat di rumah sakit laiknya sang istri yang pernah dirawat di Sardjito sebelum meninggal dunia. Alat bantu pernafasan yang dipasang di tubuh Gusti Hadi membuatnya terngiang akan istrinya. Apalagi dia tidak bisa berbuat apa-apa pada orang-orang tercintanya tersebut.
"Saya hanya diam dan berdoa saja," ujarnya.
Sementara Wakil Penghageng Tepas Tanda Yekti Keraton Yogyakarta, KRT Yudhahadiningrat mengungkapkan saat ini almarhum disemayamkan di rumah duka, Jalan Kenari, Gang Tanjung VII UH/322, Kompleks Balai kota.
"Saat ini disemayamkan di ndalem timoho, dekat kantor walikota," ujarnya.
Menurut Romo Nur sapaan Yudhahadiningrat, Gusti Hadiwinoto merupakan adik kandung dari Sri Sultan HB X. Almarhum merupakan putera ketiga Sri Sultan HB IX dari istri KRA Widianingrum.
Baca Juga: Terungkap Gaji Penari Keraton Yogyakarta di Bawah Rp 1,7 Juta Per Bulan
"Njih, almarhum adik kandung satu bapak dan satu ibu dari sri sultan [hb x]," jelasnya.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
-
Makna Batik Jokowi yang Dipakai Saat Bertemu Sri Sultan HB X, Diduga Bercorak Antaboga
-
Kelasnya Pernikahan Putri Andika Perkasa dan Putra Marsekal Yuyu Sutisna, Raja Asli Jadi Saksi
-
Profil GKR Bendara: Mantan Finalis Miss Indonesia, Pendidikannya Tak Kalah dari Erina Gudono
-
Sultan Hamengku Buwono X dari Partai Politik Apa? Raja Jogja Siap Jadi Jembatan Presiden Jokowi dan Megawati
-
Riwayat Pendidikan Sri Sultan HB X, Gubernur DIY Disebut Bakal Jembatani Pertemuan Jokowi-Megawati
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja