SuaraJogja.id - Sebagai penceramah, Gus Miftah datang ke pernikahan Aurel Hermansyah dengan Atta Halilintar pada Sabtu (3/4/2021). Setelah pelaksanaan akad nikah, Gus Miftah pun memberi nasihat untuk sepasang pengantin baru itu.
Di depan Atta dan Aurel, keluarga besar, dan para tamu, termasuk Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Menhan Prabowo Subianto sebagai saksi nikah, Gus Miftah menyampaikan pesan-pesan pernikahan untuk Atta-Aurel.
Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Ora Aji Sleman ini menjelaskan, Adam, manusia pertama yang diciptakan di dunia, berasal dari tanah supaya manusia meneladani sifat tanah -- selalu mengalah dan rendah hati.
Sementara itu, terciptanya Hawa dari tulang rusuk kiri Adam bermakna bahwa perempuan perlu disayang dan dicintai.
Baca Juga: Istri Terduga Teroris Ucapkan Terima Kasih pada Presiden Joko Wododo
Dalam nasihatnya, Gus Miftah juga sesekali menyelipkan humor khas darinya, seperti ketika mendeskripsikan malaikat.
"Sebelum menciptakan manusia, Allah sudah menciptakan malaikat. Apa sifat malaikat? Benar terus, enggak pernah salah. Makanya, kalau Aurel menuntut suaminya bener terus, menikahlah sama malaikat," kata dia, membuat Atta, yang duduk sambil memegangi tangan Aurel, tertawa.
Tak hanya Atta, dari mata dan gesturnya, Jokowi juga tampak terhibur mendengar lelucon Gus Miftah.
Bukan itu saja, ketika Gus Miftah memberi nasihat soal meminta maaf dan memaafkan, Jokowi kembali terlihat tertawa di balik masker.
"Memaafkan memang tidak menghapus masa lalu, tapi pasti memperindah masa depan. Kalau ada orang mengatakan, "Gus Miftah, kalau orang memang seperti tanah, kenapa banyak orang suka marah-marah, enggak bisa menerima kesalahan kita?" Orang yang suka marah-marah, tetap saja dia terbuat dari tanah, namun barangkali tanah sengketa," ucap lulusan UIN Sunan Kalijaga ini, kembali membuat Jokowi tertawa sambil menaik-turunkan bahunya.
Baca Juga: Didampingi Iriana, Jokowi Hadiri Pernikahan Selebritas Atta-Aurel
Belum selesai sampai di situ, lagi-lagi Gus Miftah membuat semua yang hadir dalam acara resepsi tertawa saat menjelaskan soal sikap saling menghargai antara suami dan istri.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Istri Terduga Teroris Ucapkan Terima Kasih pada Presiden Joko Wododo
-
Didampingi Iriana, Jokowi Hadiri Pernikahan Selebritas Atta-Aurel
-
Hadiri Pernikahan Atta Halilintar, Presiden Jokowi Didampingi Iriana
-
Anang Minta Gus Miftah Jadi Wali Nikah Aurel Hermansyah
-
Jokowi Hadiri Pernikahan Atta dan Aurel, Hotel Raffles Dijaga Ketat
Tag
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Murah Tipe SUV Mei 2025: Harga Setara Motor, Pajak Murah, Perawatan Mudah
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
Pilihan
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
-
Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
Terkini
-
Punya 517 Posyandu di Jogja yang Sudah Layani Bayi serta Lansia, Target ILP Capai 83 Persen
-
Dilema Pegawai Pasca-PHK, Dosen UGM Soroti Minimnya Jaminan Sosial Pekerja Informal
-
Sleman Siapkan Tempat Sampah Raksasa, Bupati: Mampu Tampung Seluruh Sampah DIY
-
Terinspirasi Kisah Nyata! Film Horor 'Dasim' Bongkar Cara Jin Dasim Hancurkan Rumah Tangga
-
Rahasia Dapat Saldo Gratis Rp200 Ribu dari DANA Kaget: Ini Link Aktif untuk Diklaim