SuaraJogja.id - Inem Jogja adalah seorang wanita yang sengaj merubah tampilannya menjadi seorang badut untuk membantu masyarakat yang membutuhkan. Dibalik tampilannya yang kerap diejek seperti orang gila, rupanya ada filosofi tersendiri yang tersirat di balik riasannya.
Melalui akun TikTok pribadinya, @inem_jogja, perempuan bernama asli Made Dyah Agustina ini membagikan filosofi di balik dandanannya yang nyentrik. Sesuai dengan tujuannya berdandan seperti badut untuk membagikan kebaikan, begitu juga dengan riasan yang dikenakan.
Saat merias, ia biasanya mengucir rambut panjangnya di salah satu sisi dan menyelipkan bunga yang mekar pada ikatannya. Kemudian bagian alisnya dibuat melengkung, di sisi kanan lebih tinggi daripada sisi kiri. Hal itu bermakna bahwa kebaikan lebih unggul posisinya.
Selanjutnya, kedua kelopak matanya diberi eyeshadow dengan warna berbeda. Untuk mata kanan berwarna hijau yang memiliki arti kebaikan. Sementara mata kiri diberi warna biru yang memiliki makna ketuhanan. Kemudian pipi kanannya diberi hiasan lingkaran warna ungu dengan beberapa titik warna hitam.
Hiasan tersebut memiliki makna 'pitulungan' atau dalam bahasa jawa memiliki arti pertolongan. Lebih sederhana, di sisi kiri digambarkan bendera Indonesia warna merah dan putih melambangkan NKRI. Sedangkan untuk bagian mulut dibambar dengan warna merah dan efek seperti berdengung warna hitam.
Maksud dari tujuan gambar di mulut itu adalah melambangakan speaker atau pengeras suara yang mengeluarkan bunyi tentang kebaikan. Wanita bergelas Magister Seni Pertunjukan ini mengaku bahwa yang ia kenakan sebagai riasan hanyalah seni untuk hal yang bermanfaat.
"Hanya seni gaes, untuk hal bermanfaat," tulis Dyah pada keterangannya.
Sejak diunggah 22 Maret 2021 lalu, video Dyah menjelaskan filosofi dibalik dandanannya sebagai badut tersebut sudah disukai lebih dari 100 ribu kali. Ada 700 lebih komentar yang ditinggalkan warganet dalam unggahan tersebut. Banyak yang memberi dukungan untuk Dyah agar terus bermanfaat bagi masyarakat.
"Gak usah diulang-ulang kebaikan-kebaikan udah tahu kamu baik banget sedunia," tulis akun @ninikar****.
Baca Juga: Masak Nasi Goreng untuk Dibagikan, Sekelompok Gadis Ini Tuai Pujian
"Semangat selalu mbak inem, semoga mbak inem sekeluarga sehat selalu, semoga berkah aamiin," komentar akun @ra****.
"Cantik banget, mbaknya inspiratif juga, teguh pendirian juga gak pernah tumbang walau dihujat sedemikian rupa oleh mereka yang hanya bisa komentar doang," tanggapan akun @Yuka***.
Sementara akun @R*** mengatakan, "Jarang yang cantik muka cantik hatinya kaya gini top banget."
Tonton video lengkapnya DI SINI
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
DIY Darurat PHK, Apindo: Subsidi Upah Harus Lebih Besar dan Panjang
-
Rp5,4 Miliar untuk Infrastruktur Sleman: Jembatan Denokan Hingga Jalan Genitem Kebagian Dana
-
Petugas TPR Pantai Bantul Merana: Tenda Bocor, Panas Terik, Hingga Risiko Kecelakaan
-
Misteri Bayi Terlantar di Rongkop: Mobil Sedan Diduga Terlibat, Polisi Buru Pelaku
-
DANA Kaget: Saldo Gratis Menanti Anda, Amankan Sebelum Kehabisan di Sini