SuaraJogja.id - Salah satu agenda yang tak bisa lepas dari bulan Ramadan adalah buka bersama. Kegiatan buka bersama rekan maupun keluarga ini menjadi momen berharga untuk merekatkan tali silaturahmi.
Meskipun pandemi Covid-19 masih ada hingga kini, namun tak menutup kemungkinan untuk buka bersama di tempat yang aman dan nyaman. Melia Purosani Yogyakarta menjadi salah satu pilihan tepat untuk momen buka puasa aman dan nyaman.
Dengan melakukan protokol kesehatan yang ketat, Melia Purosani memegang teguh komitmen untuk menjaga keamanan dan kenyamanan tamu. Mengusung konsep "Taste of Nusantara" atau "Selera Nusantara", para tamu akan dijamu dengan beragam menu andalan khas nusantara.
Terdapat lebih dari 40 variasi menu yang disajikan secara prasmanan untuk para tamu. Mulai dari takjil, makanan pembuka, carving station, sup, menu utama, hingga makanan penutup siap menggoyang lidah.
Baca Juga: Cara Puasa Aman bagi Pasien Jantung dan Diabetes, Begini Imbauan Ahli
Beragam menu pilihan khas nusantara seperti ikan asam manis, soto Betawi, ikan colo-colo, soto tangkar, dan lainnya siap memanjakan para tamu.
Buka bersama pun akan terasa semakin seru dengan adanya penampilan live cooking sejumlah menu seperto nasi goreng kambing, pempek, bakso malang dan aneka olahan mi.
Penyelenggaraan "Taste of Nusantara" ini akan dipusatkan di El Patio Restaurant. Tamu yang datang diwajibkan mengukur suhu terlebih dulu, memakai masker dan hand sanitizer serta menjaga jarak.
Selain itu, penataan tempat duduk pun berada di area semi-outdoor sehingga tamu akan mendapatkan sirkulasi udara yang lebih segar. Buffet makanan pun diatur sedemikian rupa sesuai dengan protokol kesehatan yang berlaku.
"Momen Ramadan kali ini kita masih harus ketat menerapkan protokol kesehatan, tentunya demi kebaikan bersama," ungkap R. Danang Setyawan Marketing Communications Melia Purosani.
Baca Juga: Bulan Puasa, Dinar Candy Binggung Unggah Foto di Instagram
Melia Purosani Yogyakarta telah meraih sertifikasi CHSE (Cleanliness-Health-Safety-Environment) atas penerapan protokol kesehatan dan kebersihan yang ketat. Seluruh staf hotel pun sudah melakukan dua tahap vaksin lengkap.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Pertamina Sukses Penuhi Lonjakan Permintaan Energi saat Ramadan dan Idul Fitri
-
Bolehkah Membayar Hutang Puasa Orang Tua yang Sudah Meninggal? Ini Penjelasan Lengkapnya
-
Periode Satgas Ramadan Idulfitri 2025 Ditutup, Pengguna MyPertamina Meningkat
-
Pasokan Energi Aman dan Layanan Prima, Pertamina Sukses Laksanakan Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
-
Qadha Puasa Ramadan dan Puasa Syawal, Mana yang Harus Didahulukan? Ini Penjelasannya
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
-
Lulu Hypermarket BSD Tutup 30 April 2025, Sisa Barang Diskon 90 Persen
-
Glowing Seketika, Ini 5 Cara Memutihkan Wajah dalam 5 Menit
-
20 Fakta Liverpool Juara Liga Inggris: Arne Slot Meneer Pertama
Terkini
-
Drama TKP ABA Jogja, Sewa Habis, Pedagang dan Jukir Ngotot Tolak Relokasi
-
SMA Kembali ke Jurusan, Guru dan Siswa Panik Tanpa Juknis
-
AS 'Gertak' Soal QRIS, Dosen UGM: Jangan Sampai Indonesia Jadi "Yes Man"
-
Juru Parkir Jogja Siap dengan QRIS, Ini Lokasi Pilot Projectnya
-
Lewat Pemberdayaan, BRI Antar UMKM Kopi Nusantara ke Pentas Global