SuaraJogja.id - Beredar tangkapan layar berisi curhatan pedagang es kelapa yang memiliki lapak di tepi jalan. Kedatangan pembeli yang mengaku ingin memborong untuk buka puasa di masjid, pedagang ini sempat kegirangan. Sayangnya, niat baik pembeli itu tidak terlaksana sebagaimana yang diharapkan.
Dengan perasaan senang, pedagang ini mengantarkan puluhan bungkus dagangan ke sebuah masjid yang disebutkan oleh pembeli tadi. Sampai di tempat, alih-alih mendapatkan bayaran yang diharapkan sepeda motor milik pedagang ini justru dibawa lari calon pembelinya.
Akun Instagram @tante_rempong_ membagikan tangkapan layar berisi unggahan warganet yang tergabung dalam grup Facebook Komunitas Orang Susah. Pemilik akun bernama Badak itu menceritakan bahwa di awal bulan puasa ia mulai berjualan pada pukul 2 sore hari.
Pada jam tersebut, ia merasa senang karena kedatangan pembeli yang memesan 50 bungkus es kelapa muda miliknya untuk acara buka bersama (bukber) di masjid. Karena membeli dalam jumlah banyak, pembeli itu minta untuk diantarkan ke masjid yang ditunjuk dan diiyakan oleh pemilik lapak.
Pedagang ini lantas mengantarkan pesanan ke masjid yang ditunjuk dengan salah satu kendaraan yang dimiliki. Sementara istrinya bergantian menjaga lapak. Sampai di masjid, pembeli itu turun dan meminta pedagang itu untuk menunggu di depan masjid.
Tidak lama, pembeli kembali datang meminjam kendaraan penjual itu untuk mengambil uang guna membayar dagangannya. Tanpa ada pikiran yang aneh-aneh pedagang ini lantas mempersilahkan calon pembelinya itu membawa kendaraan roda dua miliknya.
Setelah lama menunggu, pedagang ini lantas memberanikan diri menanyakan kepada orang di sekitar masjid. Alangkah terkejutnya pedagang itu ketika tak seorang pun warga disana mengetahui pembeli itu. Mereka juga mengatakan tidak ada acara buka bersama di masjid.
Hampir menuju buka puasa ia menunggu pembeli itu rupanya tak kunjung kembali ke masjid. Diharapkan akan kembali, pembeli itu justru menghilang bersama sepeda motor dan es kelapanya yang belum dibayar. Motor yang hilang merupakan honda beat warna hitam poloso dengan nomor polisi Z 2669 IR.
"Jahat bangat yak, jika ada yang menemukan sepeda motornya dengan plat motor Z2669 (beat 2019 warna hitam polos)," tulis akun @tante_rempong_ dalam keterangannya.
Baca Juga: Pastikan Daging Tak Berformalin, Ini Cara yang Bisa Dilakukan
Sejak diunggah Kamis (15/4/2021), curahan hati pedagang es kelapa yang kehilangan kendaraan dan ditipu calon pembelinya itu sudah disukai lebih dari seribu pengguna Instagram. Ada ratusan komentar yang juga ditinggalkan warganet. Banyak yang ikut merasa prihatin dengan musibah tersebut.
"Ternyata benarkan bulan ramadhan itu setan itu gak dikurung. Jahatnya parah banget," tulis akun @lizty.bal****.
"Ya Allah padahal bulan suci ramadhan bulan penuh ampunan malah sempet-sempetnya nyuri, astaghfirullah semoga diberi ketabahan," komentar akun @nursalsabiliap****.
"Katanya bulan puasa itu setan2nya lagi dikurung, eh ini malah manusia yang gantiin kerjaan setannya," tanggapan akun @tiktokre****.
Sementara akun @icaset**** mengatakan, "Gak usah percaya sama orang sekarang. Kalau gak kasih uang dulu."
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Geger! Rusa Timor Berkeliaran di Sleman, Warga Panik Cari Pemilik Satwa Liar yang Lepas
-
Royal Ambarrukmo Yogyakarta Sambut Hangat Kunjungan Famtrip Budaya Travel Agent Tiongkok
-
Muaythai Kelas Dunia Bakal Guncang Candi Prambanan di 2026, Sensasi Duel Berlatar Warisan Dunia!
-
Sisi Kelam Kota Pelajar: Sleman Jadi 'Sarang' Narkoba, Mahasiswa Incaran Jaringan Via Instagram
-
Alarm! Pakar UGM Sebut Gen Alpha Rentan Depresi Akibat Digital, Orang Tua Wajib Tahu