SuaraJogja.id - Di hari-hari awal puasa Ramadan 2021/1442 H, viral sebuah video yang menunjukkan panjangnya antrean masyarakat yang hendak mengambil makanan sahur yang dibagikan secara gratis oleh Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY).
Video Tiktok dari akun @ripaskidipapap itu dibagikan ulang ke Instagram oleh akun @wonderfuljogja, Jumat (16/4/2021).
Malam itu merupakan pembagian sahur terakhir di UMY karena, menurut info yang didapat @ripaskidipapap, paket makanan yang dibagikan untuk sahur dialihkan ke waktu buka puasa.
Terlihat di tengah suasana gelap malam, sekitar pukul 01.20 WIB sudah mengular antrean para pengendara sepeda motor. Disebutkan bahwa mereka sedang menunggu giliran mengambil makanan sahur di UMY.
Baca Juga: Jadwal Imsyakiyah Surabaya, 5 Ramadan, 17 April 2021
"Antrian sahurnya dari jam 01.20 ternyata udh serame ini gaiss," tulis pemilik video.
Pengunggah video juga mengaku senang lantaran orang-orang yang membagikan makanan pun sangat ramah.
Terlihat seorang perempuan berjilbab dan bermasker memberikan dua kotak makanan sambil mengucapkan selamat sahur pada pria di balik kamera, yang kemudian mengucapkan terima kasih.
"Menunya jg enak: ada nasi pecel, ayam, sama bakwan," tambah @ripaskidipapap. "Makasi banyak UMY. berkah selalu!"
Melalui kolom komentar, terlihat banyak warganet ikut tertarik untuk mendapatkan makanan gratis dari UMY di bulan Ramadan itu.
Baca Juga: Awas! Minum Kopi Tak Baik Dikonsumsi Saat Sahur, Ini Kata Dokter Tirta
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Sebelumnya diberitakan SuaraJogja.id, Kepala Biro Humas dan Protokol UMY Hijriyah Oktaviana mengatakan, pihaknya mengalihkan program pembagian sahur menjadi pembagian takjil mulai 17 April 2021. Pasalnya, animo mahasiswa untuk mengikuti program sahur tidak sebanyak program pembagian takjil dari pihak kampus.
"Jadi pembagian sahur terakhir adalah tanggal 17 April 2021 dan mulai tanggal 17 April itu pula jumlah takjil yang dibagikan bertambah menjadi 2.500 paket untuk mahasiswa UMY karena untuk mendapatkannya harus menunjukkan kartu mahasiswa yang masih aktif," tutur perempuan yang akrab disapa Ria ini, Kamis (15/4/2021), saat dihubungi SuaraJogja.id melalui nomor pribadinya.
Penjelasan tersebut ia ungkapkan saat menyampaikan permintaan maaf karena mahasiswa yang mengantre takjil luber sampai ring road dan menyebabkan kemacetan hingga videonya viral di media sosial.
Menurut keterangannya, pembagian takjil kepada mahasiswa UMY tersebut sudah dilakukan dua kali ini. Yang pertama dilaksanakan pada 2020 saat pandemi Covid-19 mulai melanda DIY, dan keadaan masih mencekam.
"Itu bagian dari program UMY Mengabdi, salah satunya adalah program bagi takjil dan sahur," kata dia.
Ria menuturkan, pembagian takjil tersebut dilaksanakan secara drive thru, sehingga terlihat ada antrean panjang hingga ke ring road. Pihaknya meminta maaf kepada masyarakat yang terganggu dengan kegiatan pembagian takjil tersebut.
Atas dasar itu, pihaknya diundang oleh Inccident Comand System kampus UMY untuk melakukan evaluasi bersama. Nantinya, pihak kampus akan mengubah alur pembagian takjil agar tidak menumpuk hingga ke ring road dan kemacetan bisa dihindari.
Berita Terkait
-
Mimi Peri Blak-blakan Bongkar Tarif Bangunin Sahur saat Ramadan, Bayaran Sehari Bisa buat Beli iPhone 15
-
Tradisi Hadrah di Maluku: Bangunkan Sahur dengan Tarian dan Tabuhan Rebana
-
Menu dan Porsi Makan Sahur Nikita Willy Jadi Perbincangan: Itu Belum Imsak Udah Lapar
-
Rekomendasi Makanan Aman Disantap Pengidap Asam urat Saat Buka Puasa dan Sahur
-
Makan Sahur Saat Imsak, Apa Puasa Sah?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia
-
Penuhi Kebutuhan Kambing Secara Mandiri, Untoro-Wahyudi Luncurkan 1 Desa 1 Entrepreneur
-
Cari Properti di Surabaya, Cari Infonya di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya