
SuaraJogja.id - Masyarakat dibuat geram dengan video perundungan anak dilempar ke kolam di media sosial. Dalam video yang kemudian viral tersebut menunjukkan sekelompok pemuda yang mengaku bercanda secara berlebihan kepada anak yang diperkirakan masih berusia antara tujuh hingga sepuluh tahun.
Dalam video tersebut tampak seorang anak laki-laki yang baru saja dilempar ke dalam sebuah kolam dengan air keruh dan kotor di pinggir sawah. Secara susah payah, anak tersebut mencoba untuk berenang ke tepian. Setelah berhasil menepi, ia nampak membersihkan wajahnya yang dipenuhi kotoran dan air.
Belum selesai ia membersihkan diri, salah seorang pemuda lantas mengejarnya dan membuat anak itu berlari. Sayangnya, di ujung yang lain sudah menanti pemuda lainnya yang langsung menangkap itu dan kembali melemparkannya ke dalam kolam dengan cara yang kasar.
Bukan hanya itu saja, terlihat video lainnya saat anak ini dibonceng oleh salah satu pemuda tersebut. Ia dibiarkan duduk di belakang sendiri. Namun, kejahilan orang-orang yang sudah beranjak dewasa ini berlanjut, mereka menggeser pantatnya sampai menghabiskan tempat duduk di atas motor.
Baca Juga: Tips Menghadapi Bully atau Perundungan di Media Sosial

Tonton video lengakapnya DI SINI
Sehingga anak itu tidak bisa duduk dan hanya bertahan dengan memegang tubuh orang yang mengendarai sepeda motor. Ia seolah digantungkan sembari sepeda motor melaju dengan kecepatan yang cukup kencang. Salah satu kaki anak ini mencoba menggapai bagian mesin agar tak terjatuh.
"Syaitan mana manusia mana susah membedakan. Info lokasi jika kalian mengetahui," tulis akun @ndorobei.rescue dalam keterangannya.
Sejak diunggah Kamis (22/4/2021), video perundungan terhadap anak laki-laki oleh sekelompok pemuda tersebut sudah disaksikan lebih dari 36 ribu kali. Ada ratusan komentar yang juga ditinggalkan warganet. Tidak sedikit merasa geram dengan tingkah para pemuda itu.
Setelah viral dibagikan di berbagai media sosial, beredar foto dan video jika kasus perundungan tersebut berakhir damai. Sekelompok pemuda yang melakukan aksi tak patut ditiru itu telah mendatangi keluarga korban untuk meminta maaf dan menandatangani surat pernyataan menyesal serta tidak akan mengulanginya lagi.
Baca Juga: Perundungan Lintas Agama di Indonesia Disorot Media Internasional
Berita mengenai perdamaian antara pelaku perundungan dengan keluarga korban rupanya membuat istri Jerinx SID, Nora Alexandra geram. Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, ia membagikan potret perdamaian pelaku dengan keluarga korban.
"Baca di @majelis***** katanya BERDAMAI, hmm nasib adiknya gimana Psikologisnya?," tulis Nora.
Sejak diunggah, pernyataan Nora yang kecewa dengan hasil perdamaian dan mengkhawartirkan kondisi korban tersebut sudah disukai lebih dari 31 ribu kali. Ada ratusan komentar yang ditinggalkan warganet. Banyak yang juga mengaku geram dengan tingkah para pelaku.
Berita Terkait
-
Beda Revelino Tuwasey vs Rivelino Wardhana: Siapa yang Dimaksud Ayah Anak Lisa Mariana?
-
Pernah Trauma Hamil, Aurel Hermansyah Kini Ingin Punya Anak Cowok Gara-Gara Iri
-
Viral Sopir Angkot Rayakan Wisuda Anak dengan Cara Tak Biasa, Pesan Pilu Jadi Sorotan
-
Nenek di Malang Curhat Pedas ke Wanita Bule soal Indonesia, Isinya Bikin Merinding!
-
Berani Banget! Anak Citra Kirana Kejar Angsa Sampai Kocar-kacir
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- Rekomendasi Mobil Suzuki Bekas Rp100 Jutaan: Ini Pilihan Terbaik dengan Spesifikasi dan Pajak Ringan
- Kapan Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan Jakarta 2025? Cek Jadwal dan Syaratnya
- Pemprov Kalbar Luncurkan Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Ini Syarat dan Ketentuannya
Pilihan
-
Sri Mulyani Ungkap Peluang Danantara Kelola Dana Bank Dunia
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi Pelembap untuk Remaja, Aman dengan Harga Terjangkau
-
Harga Emas Antam Berbalik Meroket Jadi Rp1.986.000/Gram Hari Ini
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Kulit Berminyak, Aman Tak Menyumbat Pori-pori
Terkini
-
Bakso Kotak, Kuah Inovatif: Eksperimen Rasa Magister UGM ke Gerobak yang Inspiratif
-
Daftar Tenant di Land of Beauty 2025: Skincare, Fashion, hingga Makanan
-
Land of Beauty 2025 Siap Hadir Kembali, Bagikan Pengalaman Baru Festival Kecantikan
-
Tanpa Pungutan Apapun, Klaim Link Saldo DANA Kaget Berjumlah Ratusan Ribu Rupiah di Sini
-
Indonesia Unjuk Gigi di Kompetisi Robotik Internasional: Kisah Inspiratif dari Sleman hingga Korea Selatan