Scroll untuk membaca artikel
Arendya Nariswari
Jum'at, 23 April 2021 | 08:17 WIB
Hidangan paket Ramadan Enak(Pak Radhen) di eL Royale Hotel Malioboro Yogyakarta. (Dok. eL Royale)

SuaraJogja.id - Di bulan Ramadan ini, momen buka bersama tentu sudah dirindukan oleh banyak orang. Demi melepas rasa rindu, el Hotel Royale Yogykarta Malioboro menghadirkan paket Pak Radhen untuk Anda dan keluarga.

Mengusung tema "Pak Radhen" yaitu Paket Ramadhan Enak, eL Hotel Royale Yogyakarta Malioboro salah satu hotel berbintang empat yang berlokasi di area Malioboro tepatnya di Jl. Dagen No. 6 Sosromenduran, Malioboro, Yogyakarta ini memberikan penawaran menarik bagi para masyarakat untuk paket berbuka puasa bersama.

Tema tahun ini eL Hotel Royale Yogyakarta Malioboro menawarakan aneka sajian makanan nusantara yang dikemas dalam konsep All You Can Eat yang terdiri dari 15 pondokan dengan jenis makanan yang berbeda.

Konsep berbuka puasa All You Can Eat yang menjadi favorit bagi kalangan masyarakat ini terdiri dari: area aneka makanan pembuka atau ta'jil, area buffet yang terdiri dari nasi putih, aneka sayuran dan lauk pauk, hingga area makanan penutup dengan beraneka ragam camilan manis yang di hias sedemikian rupa sehingga menarik perhatian dari para tamu atau yang sering disebut instagrammable.

Baca Juga: Resep Olahan Selai Kacang Untuk Menu Buka Puasa: Peanut Butter BBQ Chicken

Restoran Prambanan di eL Royale Hotel Malioboro Yogyakarta. (dok. eL Royale)

Ada pula area minuman yang lengkap mulai dari minuman pembuka hangat seperti aneka wedangan hingga es campur dengan beraneka ragam topping yang mengguggah selera.

Tak hanya itu, terdapat 15 buat pondokan lagi dimana para pengunjung bebas
memilih untuk menikmatinya dan disajikan secara live cooking oleh para attendant.

Dapat dibayangkan bukan betapa fresh dan nikmatnya menyantap beraneka ragam makanan dalam kondisi panas dan baru matang.

Hidangan paket Ramadan Enak(Pak Radhen) di eL Royale Hotel Malioboro Yogyakarta. (Dok. eL Royale)

Semua menu buka puasa Pak Radhen ini berganti setiap harinya. Sehingga pengunjung dapat merasakan menu-menu yang berbeda jika datang untuk beberapa hari berturut-turut dengan kolega yang berbeda juga.

Bukber Pak Radhen atau Paket Ramadhan Enak ini juga menyajikan live music setiap hari selama bulan Ramadhan dan live cooking yang tentunya akan semakin membuat suasana berbuka puasa dengan orang-orang terdekat menjadi semakin menyenangkan, hangat, dan berkesan.

Baca Juga: Bukber Ala Sultan Saling Berebut Bayar, Saat Chat Terbongkar Aslinya Nyesek

Untuk menikmati Paket Ramadhan Enak dari eL Hotel Royale Yogyakarta Malioboro ini, masyarakat tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam, karena hanya dengan Rp79.000 nett/orang saja masyarakat sudah bisa menikmati semua yang tersedia di Paket Ramadhan Enak ini.

Load More