Scroll untuk membaca artikel
Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana | Muhammad Ilham Baktora
Jum'at, 23 April 2021 | 16:23 WIB
Seorang warga dan Bhabinkamtibmas menunjukkan foto Gunadi Fajar Rahmanto saat ditemui di rumahnya wilayah Dusun Ngreco RT 3, Seloharjo, Pundong, Bantul, Jumat (23/4/2021). - (SuaraJogja.id/Muhammad Ilham Baktora)

Ayah dua anak itu mengaku belum mengetahui pasti apakah anaknya benar-benar hilang dalam insiden tersebut. Namun, Gunadi memang bertugas di Kapal Nanggala-402.

"Kapal Nanggala-402 memang kapal yang biasa membawa anak saya. Masalah nama dan lain-lain kami belum tahu. Tapi jika kapalnya memang seperti itu," ujar Sunaryo.

Ia mengungkapkan, terakhir bertemu anak pertamanya itu pada Sabtu-Minggu (26-27/3/2021). Gunadi sempat berkomunikasi lewat telepon pada Minggu (18/4/2021) kemarin.

"Kemarin dari Instagram dia [posting] berangkat berlayar gitu. Selanjutnya handphone tidak pernah aktif lagi, sampai Rabu kemarin dan ternyata dapat kabar itu [hilang kontak Kapal Selam KRI Nanggala-402]," kata dia.

Baca Juga: Diduga Kru Nanggala-402 yang Hilang, Gunadi Tinggalkan Istri Tengah Hamil

Sunaryo, masih menunggu kabar terbaru terhadap pencarian 53 awal kapal KRI Nanggala-402 yang hilang. Pihaknya juga belum mendapat informasi dari instansi Gunadi bekerja atau dari TNI.

Load More