SuaraJogja.id - Lokasi masjid Nurussalam yang semula diduga sebagai lokasi pertemuan driver ojol yang menerima sate beracun ternyata tidak benar dan kurang tepat.
Seperti diketahui sebelumnya, putra seorang driver ojol asal Bantul tewas usai menyantap sate yang diberikan seorang wanita misterius. Paket sate tersebut diberikan kepada driver ojol bernama Bandiman di sebuah masjid yang terletak di Utara Stadion Mandala Krida.
Tim SuaraJogja berusaha untuk melihat lokasi yang diduga jadi lokasi awal pertemuan tersebut berdasar informasi yang disampaikan dari Kapolsek Sewon.
Saat dilakukan pencarian, tim kemudian menuju ke Masjid Nurussalam yang diduga sebagai lokasi pertemuan.
Belakangan, pengurus Masjid Nurussalam yang datang ke kantor SuaraJogja.id untuk meminta klarifikasi terkait berita yang sudah ditulis.
Mereka memberikan bantahan bahwa lokasi itu merupakan lokasi tempat driver ojol menerima sate yang diduga mengandung racun. Hal tersebut diperkuat setelah mereka melakukan kroscek ke keluarga korban.
Atas dasar kesalahan informasi yang dihimpun hingga membuat keresahan di kalangan jamaah setempat, dengan berita ini, tim redaksi SuaraJogja.id memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada pengurus dan jamaah Masjid Nurussalam.
Sementara bagi pihak-pihak lain yang turut menyebarkan berita yang sebelumnya ditulis SuaraJogja.id terkait lokasi driver ojol terima sate beracun, kami memohon untuk segera dihapus lantaran informasi yang disampaikan tidak tepat, terimakasih.
Berita Terkait
-
Setelah Diwakili Pengacara, Giliran Anrez Adelio yang Klarifikasi soal Kasus Kehamilan Icel
-
Sate Kadal: Mencicipi Keunikan Rasa yang Menggugah Selera
-
Bantah Cari Jabatan, Tompi Klarifikasi Pertemuannya dengan Wapres Gibran
-
Blak-blakan, Maarten Paes Buka Suara usai Diisukan Hijrah ke Persib Bandung
-
Luluh Demi Masa Depan Buah Hati, Alasan Utama Erika Carlina Maafkan DJ Panda
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Rotasi Sejumlah Pejabat Utama di Polda DIY, Ini Daftarnya
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo