SuaraJogja.id - PT Daikin Airconditioning Indonesia secara resmi membuka showroom Daikin Proshop pertama mereka di Yogyakarta. Showroom Daikin Proshop dikelola oleh manajemen dari PT Aserio Graha Erkon, yang terletak di Jalan HOS Cokroaminoto No 41 Yogyakarta. Daikin Proshop Aserio Erkon merupakan showroom ke 20 di Indonesia dan yang Pertama di Yogyakarta.
President Director Daikin Indonesia, Mr Ching Khim Huat menjelaskan bahwa Daikin Proshop sudah ada di Indonesia sejak tahun 2016. Tujuan dari keberadaan showroom ini adalah sebagai solusi tuntas untuk permasalahan yang kerap dihadapi konsumen.
"Bukan hanya fokus pada menjual unit AC, tapi juga menyediakan konsultasi desain AC, standard instalasi dan after sales yang baik," ujar Ching saat ditemui dalam Grand Opening Daikin Proshop Yogyakarta, Jumat (30/4/2021).
Baca Juga: AC Milan Kalah, Inter Bisa Juara Liga Italia Pekan Ini
Ching menjelaskan jika konsumen memiliki banyak permasalahan terkait AC yang disebabkan oleh kualitas instalasi, antara material atau prosedur yang tidak layak maupun benar sesuai dengan standar instalasi. Sehingga pihaknya menghadirkan Daikin Proshop sebagai solusi dari permasalahan ini.
Hal unik lainnya yang ditawarkan oleh Daikin Proshop adalah penggunaan Kaidan Method sebagai standar instalasi. Yakni langkah-langkah detail yang terdiri dari 12 standar langkah kerja Daikin Proshop. Serta didukung oleh insinyur dan teknisi yang dilatih dengan baik dan bersertifikat.
Keunggulan lainnya yang juga ditunjukkan Daikin Proshop adalah penggunaan teknologi 3 pipe system yang ada pada unit VRV Home Series. Yakni teknologi yang bisa mengontrol dua fungsi sekaligus yaitu temperatur dan kelembaban udara. Di Indonesia sendiri, Daikin merupakan perusahaan AC pertama yang memiliki inovasi teknologi tersebut.
Selanjutnya, teknologi VRV merupakan teknologi AC inverter sehingga listrik yang digunakan lebih efisien. Dan yang paling penting, AC Home Central yang dimiliki juga bisa dioperasikan melalui aplikasi perangkat lunak D’Smarthome yang terkoneksi dengan jaringan internet, sehingga memungkinkan seluruh AC dapat dikontrol melalui handphone.
"Kami melihat ada suatu kesempatan di Indonesia, yang mana diprediksikan di tahun 2030, Indonesia akan menjadi salah satu negara yang termasuk top 5 dengan GDP pertumbuhan yang tinggi," imbuh Ching.
Baca Juga: Cengengesan Usai Milan Dibantai Lazio, Donnarumma Bikin Fans Murka
Komisaris Daikin Proshop dealer PT Aserio Graha Erkon, Poltak Diapary Aritonang menerangkan jika sebelumnya Daikin Proshop di Yogyakarta sudah direncanakan hadir sejak tahun 2018 dan rencana akan dibuka pada tahun 2019. Namun, merebaknya pandemi pada akhir tahun tersebut ternyata menjadi hambatan pembukaan cabang ke 20 Daikin Proshop.
Berita Terkait
-
Produksi AC Dalam Negeri Masih Jomplang dengan Kebutuhan Pasar
-
LG Electronics Genjot Produksi Bangun Pabrik AC Senilai Rp 374 Miliar, Akhir 2025 Siap Beroperasi
-
Penantang Yamaha XMAX dari Italia: Kenalin Beverly 310 S, Skuter Premium dengan Karakter Unik
-
Tampan Bak BMW C400 GT, Yamaha XMAX Ketar-ketir: Kenalan dengan Elegan 250 EX yang Memesona
-
Ah Gila! Ternyata Tijjani Reijnders Tolak Tawaran Manchester City, Ini Pengakuan Media Italia
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan