Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo
Jum'at, 14 Mei 2021 | 10:26 WIB
Tidur saat usai Salat Idulfitri. [memomedsos / Instagram]

SuaraJogja.id - Pelaksanaan salat Idulfitri di tahun ini diwarnai dengan kejadian sejumlah jamaah tertidur saat salat Idulfitri.

Nah berikut kompilasi video jamaah tertidur saat salat Idulfitri.

Dilansir dari video yang diunggah akun @ndorobeii, tampak sejumlah jamaah tengah melaksanakan salat Idulfitri.

Tetiba salah satu jamaah yang berada di saf paling depan yang mengenakan pakaian warna hitam tampak terhuyung-huyung. Tak berapa lama kemudian badan dan kepalanya menghujam ke tanah.

Baca Juga: Khutbah Salat Idulfitri di Batam Wajib Singkat, Begini Kata Wali Kota

Tidur saat usai Salat Idulfitri. [Ndorobeii / Instagram]

video lengkap di sini

Seketika jamaah lain yang berada di dekatnya segera memberi pertolongan. Jamaah yang terjatuh itupun kembali bangkit, tetapi sekali lagi ia terhuyung dan terjatuh di depan sajadahnya lantaran ngantuk berat.

Netizen pun memberi beragam komentar menyoroti video tersebut.

"Gara-gara begadang semalam," kata anto****

"Aku pikir dia meninggal taunya mungkin ngantuk padahal udah mau comment moga husnul khotimah," kata siska****

Baca Juga: Ini Tatacara Pelaksanaan Salat Idulfitri di Rumah

"Slide pertama itu ngantuk apa mabok sih," tulis neneng***

Video kedua soal jamaah yang mengantuk hingga tertidur diunggah akun @undercover.id.

Dalam video itu, terlihat seorang pemuda yang mengenakan kemeja warna merah tampak duduk tertunduk di tengah jalan. Sementara tampak di sekitarnya terlihat jamaah salat Idulfitri yang membubarkan diri.

Terdengar di balik video itu suara yang memanggil nama pemuda yang masih terduduk tertidur di tengah jalan itu sambil cekikikan.

Tidur saat usai Salat Idulfitri. [undercover.id / Instagram]

video lengkap di sini

"balik fik, fik, fikri udah fik," teriak suara di balik video itu.

Tak berapa lama seorang pria yang mengenakan jas warna hitam terlihat mendekati pemuda itu dan membangunkannya, seketika pemuda itu bangkit disertai tawa terpingkal dari teman-temannya.

Video terakhir diunggah akun @memomedsos.

Dalam video itu tampak seorang pemuda yang mengenakan kemeja biru langit, terlihat duduk bersila dan tertunduk tertidur.

Dari pemandangan sekitar terlihat para jamaah salat Idulfitri lainnya tampak bergegas pergi dari lokasi salat, sementara pemuda itu terlihat masih duduk tertidur sendirian.

Tidur saat usai Salat Idulfitri. [memomedsos / Instagram]

video lengkap di sini

Tak berapa lama kemudian salah seorang temannya menepuk pundak untuk membangunkannya. Pemuda yang masihs setengah sadar itu kemudian bangkit lalu berjalan meninggalkan lokasi.

Tapi sesaat ia kembali lagi ke lokasi salat lantaran tersadar sajadahnya masih tertinggal.

Load More