SuaraJogja.id - Aksi sosial untuk mendukung Palestina masih terus berdatangan dari masyarakat Indonesia. Kali ini seorang ibu rumah tangga di Sleman yang berinisiatif mendonasikan mobil pribadi yang ia punya untuk membantu warga terdampak agresi militer Israel di Palestina.
Informasi tersebut dibenarkan oleh salah seorang relawan Sahabat Al-Aqsha sekaligus Ketua Takmir Masjid Jogokariyan, Ustaz Fanni Rahman (42) saat dihubungi awak media, Jumat (21/5/2021).
Ustaz Fanni mengungkapkan kendaraan tersebut memang akan disalurkan melalui Yayasan Sahabat Al-Aqsha. Yayasan itu sendiri diketahui berkantor di Rumah Dakwah milik Masjid Jogokariyan, Mantrijeron, Kota Yogyakarta.
"Menjelang lebaran kemarin dari teman-teman Sahabat Al-Aqsha kedatangan seorang ibu-ibu. Ibu itu cerita waktu mendengar kabar soal Palestina dan Masjid Al-Aqsha itu selama tiga hari ibu itu hanya bisa menangis, bersedih terus karena tidak bisa berbuat apa-apa," kata Ustaz Fanni.
Baca Juga: FOTO: Salat Id di Masjid Jogokariyan Terapkan Protokol Kesehatan Ketat
Donasi yang dilakukan ibu tersebut jika menurut rencana akan menggunakan sistem lelang. Sedangkan mobil yang dilelang itu adalah mobil berjenis Kia Picanto tahun 2013 warna silver.
Ustaz Fanni menyebut setelah keprihatinan melihat kondisi yang terjadi di Palestina. Akhirnya sang ibu memutuskan untuk mendonasikan mobil pribadi miliknya tersebut pada 12 Mei 2021 lalu.
Dijelaskan Ustaz Fanni bahwa ibu tersebut langsung menemui pihak yayasan dengan menceritakan kegundahan hati mengenai tragedi yang menimpa Palestina. Sang ibu tersebut juga mengaku kepada pihak yayasan telah yakin untuk berinfaq.
"Tolong ini [mobil] nanti disumbangkan, tapi syukur bisa dilelang agar nanti menjadi lebih banyak, biar ada nilai manfaat lebih," jelasnya menirukan sang ibu.
Melihat kepedulian sang ibu tersebut, kata Ustaz Fanni, Relawan Sahabat Al-Aqsha lantas menerima permintaannya untuk menjadi donatur. Jika sesuai rencana kegiatan lelang tersebut akan dilaksanakan hari ini pukul 13.00 WIB - 24.00 WIB.
Baca Juga: Dua Hari Donasi Beli Kapal Selam, Masjid Jogokariyan Kumpulkan Rp800 Juta
Lebih lanjut mengenai teknis proses sistem lelang mobil milik ibu tersebut, disampaikan Fanni akan menggunakan sistem tertutup. Dengan hal ini maka penawaran harga akan dikirim melalui layanan pesan singkat WhatsApp dengan nomor 081904214868.
"Lelang dimulai dari Rp. 80 juta karena menyesuaikan harga pasar segitu," imbuhnya.
Yayasan Sahabat Al-Aqsha sendiri disampaikan Ustaz Fanni, terbentuk berlandaskan kepedulian terhadap penderitaan warga Palestina yang diketahui hingga saat ini terdampak oleh agresi militer Israel.
Sebenarnya, Yayasan Sahabat Al-Aqsha juga tidak hanya ada di Yogyakarta. Bahkan jaringannya sudah ada di sejumlah kota-kota besar, mulai dari Jakarta, Depok, Surabaya, dan beberapa kota lainnya.
Ditanya mengenai langkah selanjutnya terhadap hasil lelang tersebut, Ustaz Fanni menyebut akan mengumpulkan menjadi satu dengan donasi lainnya. Sebab Yayasan Sahabat Al-Aqsha juga telah menerima donasi lain khususnya untuk Palestina.
"Donasi yang masuk itu ada macam-macam ya. Misalnya tabungan anak-anak lalu diinfaqan. Ada juga yang mendonasikan perhiasan," tandasnya.
Berita Terkait
-
Gaza di Ambang Bencana Kelaparan: Kanada Desak Bantuan Internasional Segera
-
Kelompok Militan Palestina Rilis Video Sandera Israel yang Mohon untuk Dibebaskan
-
Otoritas Palestina Sebut Israel Terus Serang Warga Sipil di Gaza, Tuduhan Genosida Tak Digubris
-
Hamas Siap Bebaskan Sandera Israel, Tawarkan Gencatan Senjata Permanen
-
PBB: Aksi Israel di Gaza Berciri Genosida, Gunakan Kelaparan Sebagai Senjata
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Warga Cerme Kulon Progo Kembangkan Biofarmaka Jadi Produk Herbal
-
Jogja Uji Coba Program Makan Siang Gratis, Mahasiswa Perhotelan Siap Diterjunkan ke Sekolah
-
Masih Ada Bangunan Masjid Berdiri di Area Proyek Tol Jogja-Solo-YIA, Begini Penjelasan Kontraktor
-
Penemuan Mayat di Ring Road Kentungan Sleman Ternyata Korban Tabrak Lari, Polisi Amankan Dua Pelaku
-
Amankan Lima Terduga Pelaku Pembacokan di Jambusari, Polisi Pastikan Sleman Tetap Kondusif