SuaraJogja.id - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto secara eksklusif dihadirkan di podcast Deddyh Corbuzier. Di sebuah kesempatan saat ngobrol Prabowo sempat nyeletuk mengajak Deddy Corbuzier jadi timsesnya.
Dalam unggahan yang hingga saat ini sudah ditonton lebih dari 400 ribu penonton itu, Prabowo Subianto tampil mengenakan kemeja putih lengan panjang.
Dengan gaya bahasa nan santai, mantan Danjen Kopassus tersebut membuka obrolan mengenai alasannya menerima pinangan untuk menjadi pembantu Presiden Jokowi sebagai menteri Pertahanan, mengingat sebelumnya merupakan rival di ajang Pilpres.
Di kesempatan itu pula, Prabowo juga sempat menjelaskan mengenai anggaran pertahanan senilai triliunan rupiah yang kini tengah hangat dibicarakan.
Baca Juga: Prabowo Subianto ke Deddy Corbuzier : Muka Gue Muka Kudeta Kali Yah
Menariknya, di tengah obrolan perihal anggaran pertahanan negara hingga nasionalisme itu, muncul momen seru ketika Prabowo dipancing perihal Pilpres 2024.
"Tapi kalau bicaranya sekarang sudah menteri pertahanan berarti 2024 presiden dong, hahahaha," celetuk Deddy Corbuzier.
"Justru mungkin ya gue ke sini ya justru mau tanya lo, gue mau tanya lo, lo kan punya extrasensory perception gitu apa lo ikut tim sukses gue gimana?" balas Prabowo diselipi tawa.
"boleh..boleh..boleh," timpal Deddy.
Nama Prabowo Subianto sendiri meski keok dalam dua gelaran Pilpres lalu, nyatanya masih punya kans kuat untuk bertarung di Pilpres 2024.
Baca Juga: Pertama dalam Sejarah, Deddy Corbuzier Hadirkan Prabowo di Podcastnya
Berdasarkan hasil sejumlah lembaga survei, elektabilitas Prabowo selalu menempati ranking tertinggi.
Berita Terkait
-
Prabowo Berduka: Melayat Uskup Turang di Katedral Jakarta, Ungkap Kedekatan Keluarga
-
Kenang Sosok Uskup Emeritus Mgr Petrus Turang, Prabowo: Beliau Selalu Kerja untuk Rakyat Kecil
-
Prabowo Melayat Uskup Petrus Turang: Ungkap Hubungan Keluarga yang Tak Banyak Diketahui
-
3 Gebrakan Prabowo Selamatkan Ekonomi RI dari Gempuran Tarif Donald Trump, Apa Saja?
-
Agnez Monica Ungkap Alasan Putus Dengan Deddy Corbuzier : Kamu Pria Pertama yang Bikin Aku Aman
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Harga Kebutuhan Pokok di Kota Yogyakarta Seusai Lebaran Terpantau Stabil
-
Tiga Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Parangtritis, Satu Masih Hilang
-
Cerita UMKM Asal Bantul Dapat Pesanan dari Amerika di Tengah Naiknya Tarif Impor Amerika
-
Diserbu 110 Ribu Penumpang Selama Libur Lebaran, Tiket 50 Perjalanan KA YIA Ludes
-
Kilas DIY: Bocah Jabar Nekat Curi Motor di Bantul hingga Penemuan Mayat di Sungai Progo