SuaraJogja.id - Perseteruan antara Jerinx SID dengan Bunga Citra Lestari alias BCL soal Covid-19 makin santer diperbincangkan.
Aldi Taher pun ikut meramaikannya justru dengan menjodohkan kedua musisi tersebut melalui sebuah unggahan di Instagram.
Selebritas yang dikenal kocak dan gemar panjat sosial alias pansos ini menyarankan supaya Jerinx menikahi BCL.
"Gimana kalo bro @jrxsid nikahin @bclsinclair agar romansa sosmednya berakhir #ayo_LIBURAN ke jonggol," tulis @alditaher.official, Selasa (22/6/2021).
Dalam unggahannya tersebut, selain @jrxsid dan @bclsinclair, tanpa alasan yang jelas, Aldi Taher juga me-mention akun band punk AS @greenday.
Unggahan tersebut rupanya mendapat tanggapan dari Jerinx. Ia serius merespons perjodohan antara dirinya dan BCL oleh Aldi Taher dengan membandingkan Nora Alexandra sang istri dan BCL.
"Maaf. JIJIK saya. Dari segala aspek istri saya @ncdpapl JAUH di atas rata2 seleb2 kacxng sales cvd," komentar @jrxsid.
Tak hanya Jerinx, Nora pun membalas unggahan Aldi Taher di kolom komentar. Dirinya meminta mantan suami Dewi Perssik itu untuk tak membuat pernyataan asal-asalan.
"Ngapain suruh2 suami saya @jrxsid nikah dgn mbak @bclsinclair, saya yakin JRX dan mbak @bclsinclair juga gak akan saling mau. Udah deh bang @alditaher.official gak usah bikin statment ngawur gini," tulis @ncdpapl.
Baca Juga: Ribut-ribut soal Endorse Covid-19, Ini Kronologi Perdebatan Bintang Emon dan Jerinx
Berita Terkait
-
Ribut-ribut soal Endorse Covid-19, Ini Kronologi Perdebatan Bintang Emon dan Jerinx
-
5 Fakta Bintang Emon Positif Covid-19, Aksi Sarkasnya Tuai Komentar Jerinx
-
Aldi Taher Jodohkan Jerinx SID dengan BCL, Nora Alexandra Ngamuk
-
5 Curhatan Nora Alexandra soal Ulah Suami, Merasa Tak Penting Bagi Jerinx
-
Bintang Emon Positif Covid-19 Beri Sindiran Halus ke Jerinx SID
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Optimisme BRI Hadapi 2026: Transformasi dan Strategi Jangka Panjang Kian Matang
-
Tanpa Kembang Api, Ribuan Orang Rayakan Tahun Baru dengan Doa Bersama di Candi Prambanan
-
Gudeg Tiga Porsi Seharga Rp85 Ribu di Malioboro Viral, Ini Kata Pemkot Jogja
-
Pariwisata Melonjak saat Nataru, Sosiolog UGM Ungkap Risiko Tersembunyi di Balik Ramainya Yogyakarta
-
Kisah Mahasiswa Yogyakarta: Ubah Hambatan Kerja Paruh Waktu Jadi Peluang Karier