SuaraJogja.id - Video memilukan peti pasien Covid-19 turut mendatangkan kesedihan bagi warganet. Video TikTok itu viral setelah diunggah akun @perawatbnnkkr pada Kamis (24/6/2021).
Tampak dalam video, tiga orang ber-APD mendorong peti di halaman rumah sakit, disaksikan banyak orang.
Rupanya, isi peti tersebut merupakan jenazah seorang tenaga kesehatan atau nakes di sebuah rumah sakit di Bekasi.
"Ini temen aku sekaligus sebagai nakes dan pahlawan covid di sebuah salah satu RS daerah Bekasi," tulis pengunggah video.
Baca Juga: Wabup Garut Kecam Insiden Pemukulan Perawat oleh Keluarga Pasien COVID-19
Menurut keterangan yang dituliskan @perawatbnnkkr, nakes tersebut meninggal karena terpapar Covid-19.
Mengembuskan napas terakhir dalam kondisi hamil, nakes tersebut pergi untuk selamanya bersama bayi dalam kandungan.
"Dia sedang hamil, namun harus tetap bekerja di masa pandemi karena sudah menjadi kewajiban seorang nakes," ungkap @perawatbnnkkr.
Seorang pria ber-APD yang turut mengantar peti tersebut kemudian terlihat sesenggukan.
Tampak tak kuasa menahan kesedihan, ia kemudian lemas sampai terjongkok di bawah peti.
Baca Juga: Duh! Rumah Sakit Rujukan Covid-19 di Karanganyar Penuh, Pasien Dipulangkan
Pria itu, kata @perawatbnnkkr, juga seorang nakes dan suami dari korban Covid-19 yang meninggal dunia.
"Yang jongkok itu suaminya, Ners S yang tabah ya ronnnn. Gimana nyeseknya ditinggal istri + adik bayi dalam kandungan," terang @perawatbnnkkr.
Di akhir video, @perawatbnnkkr menuliskan doa supaya nakes yang jenazahnya berada di dalam peti husnulkhatimah.
"Semoga Teh Is husnulkhatimah aamiin, dan insyaallah syahid. Terima kasih sudah menjalankan peran nakes dan pahlawan covid, tugasmu sudah selesai. Allah lebih sayang Teh Is dan adik bayi," ungkapnya.
Selama 13 jam setelah diunggah, video itu sudah mendapat lebih dari 271 ribu likes dan banjir ungkapan duka serta doa dari para pengguna TikTok.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Berita Terkait
-
Wabup Garut Kecam Insiden Pemukulan Perawat oleh Keluarga Pasien COVID-19
-
Duh! Rumah Sakit Rujukan Covid-19 di Karanganyar Penuh, Pasien Dipulangkan
-
Seluruh Pasien Covid-19 Asal Kudus Sudah Dipulangkan dari Asrama Haji Donohudan
-
Disulap jadi Ruangan Pasien Covid-19, Asrama Haji Pondok Gede Siapkan 3.308 Kamar Isoman
-
Baru 2 Hari Didirikan, Tenda Darurat RSUD Kota Bekasi Dibludaki Pasien
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
-
Kronologis Anak Kepsek di Bekasi Pukul Siswa SMP Gegara Kritik Dana PIP
Terkini
-
Hadiah Digital yang Bangkitkan Solidaritas Sosial, Klaim 3 Link Saldo DANA Kaget Ini
-
Moratorium Hotel Sumbu Filosofi Diberlakukan, PHRI Desak Penertiban 17 Ribu Penginapan Ilegal
-
Kelanjutan Soal Besaran Pungutan Ekspor Kelapa, Mendag Ungkap Hal Ini
-
Kabupaten Sleman Diganjar ANRI Award, Bupati Ungkap Strategi Jitu Pelestarian Arsip
-
UMKM di Indonesia Melimpah tapi Lemah, Mendag: Kebanyakan Ingin Jadi Pegawai