SuaraJogja.id - Hingga Sabtu (26/6/2021), total kasus positif Covid-19 di DIY telah menembus angka 57.028. Jumlah tersebut termasuk dengan tambahan 782 kasus baru yang tercatat pada Sabtu.
Sama seperti hari sebelumnya, Kabupaten Sleman menjadi wilayah dengan penularan Covid-19 paling banyak. Pada Sabtu ini, tambahan kasus Covid-19 di Sleman mencapai 320 pasien.
Kemudian, Kabupaten Bantul mengikuti dengan 246 kasus, Kota Yogyakarta 104 kasus, Kabupaten Kulon Progo 62 kasus, dan Kabupaten Gunungkidul 50 kasus.
Sementara itu, jumlah pasien Covid-19 yang meninggal bertambah lebih banyak dari hari sebelumnya, Jumat (25/6/2021). Jika hari sebelumnya ada 16 pasien, pada Sabtu ini di DIY terdapat 22 pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia. Berikut rinciannya, seperti dilansir laporan Pemda DIY:
- Kasus 51.984: Perempuan, 63 th, Bantul
- Kasus 54.723: Perempuan, 58 th, Sleman
- Kasus 46.454: Perempuan, 47 th, Bantul
- Kasus 48.595: Laki-laki, 58 th, Sleman
- Kasus 48.794: Perempuan, 27 th, Gunungkidul
- Kasus 49.596: Laki-laki, 37 th, Bantul
- Kasus 50.283: Laki-laki, 50 th, Sleman
- Kasus 56.367: Perempuan, 70 th, Sleman
- Kasus 56.733: Laki-laki, 78 th, Sleman
- Kasus 56.913: Perempuan, 56 th, Sleman
- Kasus 57.017: Perempuan, 27 th, Gunungkidul
- Kasus 57.018: Laki-laki, 81 th, Bantul
- Kasus 57.019: Laki-laki, 56 th, Bantul
- Kasus 57.020: Laki-laki, 40 th, Gunungkidul
- Kasus 57.021: Laki-laki, 63 th, Gunungkidul
- Kasus 57.022: Laki-laki, 67 th, Gunungkidul
- Kasus 57.023: Perempuan, 76 th, Gunungkidul
- Kasus 57.024: Perempuan, 58 th, Gunungkidul
- Kasus 57.025: Perempuan, 59 th, Gunungkidul
- Kasus 57.026: Perempuan, 45 th, Gunungkidul
- Kasus57.027: Laki-laki, 59 th, Gunungkidul
- Kasus 57.028: Laki-laki, 67 th, Sleman
Di sisi lain, kasus sembuh pada Sabtu tercatat sebanyak 233 pasien. Jumlah pasien Covid-19 yang telah sembuh ini paling banyak berasal dari Bantul, yaitu 82 kasus, lalu Sleman 76 kasus, Gunungkidul 28 kasus, Yogyakarta 24 kasus, dan Kulon Progo 23 kasus.
Dari laporan tersebut, maka pada Sabtu ini persentase tingkat kesembuhan Covid-19 di DIY sebesar 82,69 persen, sedangkan tingkat kematian 2,56 persen.
"Jumlah total Tempat Tidur (TT) di RS Rujukan baik TT Critical maupun Non-Critical per Sabtu (26/06) adalah sebanyak 1.285 dengan rincian sebagai berikut:
TT CRITICAL (Ketersediaan: 140, Penggunaan: 115, Sisa: 25)
TT NON CRITICAL (Ketersediaan: 1.145, Penggunaan: 948, Sisa: 197)," ungkap @humas_jogja.
Atas meroketnya kasus Covid-19 saat ini, masyarakat diminta menjaga kebersihan sesuai pola hidup bersih dan sehat (PHBS) dan mengetatkan penerapan protokol kesehatan.
"Mohon tetap berada di rumah dan jika terpaksa keluar rumah harap jaga jarak aman. Tingkatkan imun tubuh dengan mengonsumsi makanan bergizi, istirahat cukup, dan berolahraga teratur," tambah @humas_jogja.
Baca Juga: Ini Ciri-ciri Pasien Covid-19 yang Tak Perlu ke RS dan yang Wajib Dirawat di Rumah Sakit
Berita Terkait
-
Ini Ciri-ciri Pasien Covid-19 yang Tak Perlu ke RS dan yang Wajib Dirawat di Rumah Sakit
-
Kebutuhan Oksigen Menipis, IDI DIY Minta Warga Bergejala Sedang Covid-19 Tak Meremehkan
-
LaporCovid-19: Banyak RS Tolak Pasien Corona karena Kurang Tempat Tidur
-
150 Dokter di DIY Positif Covid-19, IDI Minta Lansia dengan Komorbid Kerja dari Rumah
-
Suami Sembuh, Zaskia Adya Mecca : Alhamdulillah Drama Covid-19 Terlewati
Terpopuler
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 6 Oktober 2025, Banjir Ribuan Gems dan Kesempatan Klaim Ballon d'Or
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga Mulai Rp6 Jutaan, Ramah Lingkungan dan Aman Digunakan saat Hujan
Pilihan
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Wasapada! Trio Mematikan Arab Saudi Siap Uji Ketangguhan Timnas Indonesia
-
Panjatkan Doa Khusus Menghadap Kabah, Gus Miftah Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia
-
Profil PT Mega Manunggal Property Tbk (MMLP): Emiten Resmi Dicaplok ASII
Terkini
-
Radiasi Cesium-137 di Cikande Bisa Bertahan 30 Tahun, Pakar Ingatkan Bahayanya
-
Skema Baru Prabowo: Dana Rp200 T Siap Cair, Kampus Jogja Jadi 'Problem Solver' Industri
-
Bukan Asal Manggung! Ini 7 Spot Resmi Pengamen di Malioboro, Ada Lokasi Tak Terduga
-
Nataru 2025: Pemerintah Gercep Benahi Infrastruktur, AHY Janjikan Libur Aman dan Nyaman!
-
Pasca Tragedi Ponpes Al-Khoziny, AHY Minta Pemda Perketat Pengawasan Bangunan Pesantren