SuaraJogja.id - Penutupan jalan yang diberlakukan di Jogja seiring dengan penerapan PPKM Darurat berimbas pada aktivitas sejumlah driver ojol yang biasa mengantar pelanggan atau mengantarkan pesanan online.
Hal tersebut seperti diungkapkan oleh salah seorang driver ojol Gilang. Ia menyebut rekayasa lalu lintas berupa penutupan jalan yang diterapkan tersebut selain membuat operasionalnya membengkak juga membuat orderannya menurun.
"Dampaknya kalau dapat orderan baik penumpang atau makanan, kami terpaksa harus cari jalan lain," kata seorang driver ojol, Gilang kepada SuaraJogja.id, Kamis (8/7/2021).
Gilang menyebutkan, sehari-harinya dia biasa mencari penumpang di wilayah Kota Jogja hingga Sleman. Namun, dengan adanya penerapan PPKM darurat ini membuat jumlah pesanan yang diterima berkurang drastis.
Baca Juga: Order Sandiwara demi Adik, Customer Ini Buat Driver Ojol Kagum
"Kalau pas lagi sepi banget enggak ada orderan yang masuk. Dalam sehari ini paling enggak ada dua atau tiga orderan lah," ucapnya.
Menurutnya, penutupan ruas jalan pada jam-jam tertentu juga berdampak terhadap target pesanan. Ia mencontohkan, untuk bisa mencapai poin yang ditentunkan oleh aplikator, minimal harus ada lima orderan.
"Tapi karena ada penutupan jalan yang lebih awal target tersebut bisa tidak tercapai. Saya berangkat ngebid (mulai bekerja) sekitar pukul 09.00 WIB, kalau sore sudah ditutup gimana mau capai poin," keluhnya.
Seperti diketahui, seiring adanya penerapan PPKM darurat 3-20 Juli 2021. Pemerintah daerah memutuskan untuk melakukan rekayasa jalan, termasuk diantaranya menutup jalur utama yang berpotensi menimbulkan kerumunan.
Untuk di wilayah Kota Jogja ruas jalan yang dilakukan rekayasa yakni Jalan RE Martadinata (simpang empat Wirobarajan) dari arah barat dialihkan, Pingit ke Selatan arah Jalan Tentara Pelajar dialihkan, Tugu Pal Putih ke selatan dialihkan, simpang tiga Gejayan arah ke barat ditutup, simpang Muja-Muju dialihkan ke utara/selatan, Jalan Imogiri Barat masuk ke arah Kota Jogja dialihkan selama 24 jam, begitu juga dengan Jalan Parangtritis ke arah kota. Kelima ruas jalan yang ditutup di Kota Jogja ditutup mulai pukul 16.00-06.00 WIB.
Baca Juga: Ditraktir Pelanggan Nasi Padang, Reaksi Driver Ojol Ini Tularkan Kebahagiaan
Sementara ruas jalan yang ditutup di Kabupaten Sleman antara lain Jalan Adisucipto simpang Janti dari arah timur akan dialihkan, Jalan Seturan dari arah utara akan dialihkan, Jalan Affandi di simpang Condong Catur dari arah utara akan dialihkan, Jalan Kaliurang di simpang empat Kentungan dari arah utara akan dialihkan dan Jalan Nologaten dari arah selatan akan dialihkan. Penutupan jalan dimulai pukul 20.00-24.00 WIB.
Berita Terkait
-
Gaji Rp18 Juta di Jakarta atau Rp9 Juta di Jogja? Pahami Dulu Biaya Hidup Kota Ini
-
5 Rekomendasi Mie Ayam Jogja Murah Seharga Kantong Mahasiswa
-
Kebijakan One Way Nasional akan Diterapkan di Puncak Arus Balik Besok
-
Antisipasi Macet Parah! Korlantas Polri Tambah Personel di Titik Rawan Arus Balik Lebaran 2025
-
Tekan Angka Kecelakaan Saat Arus Balik, DPR Minta Rekayasa Lalu Lintas Harus Dioptimalisasi
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja