SuaraJogja.id - Kabar duka menimpa Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Gunungkidul. Sekretaris DPD PAN Gunungkidul Heri Kriswanto meninggal dunia hari Rabu (14/07/2021) pukul 04.20 WIB. Mantan anggota DPRD Gunungkidul periode 2014-2019 meninggal di RSUD Wonosari.
Ketua DPD PAN Gunungkidul Arif Setyadi ketika dikonfirmasi membenarkan hal tersebut. Heri meninggal dunia dengan status pasien terpapar Covid-19. Lelaki ini telah dirawat di RSUD Wonosari selama sembilan hari akibat terpapar virus corona tersebut.
"Benar tadi sahabat kami telah dipanggil Yang Maha Kuasa," tutur Arief, Rabu.
Ia mengaku, terakhir bertemu Sekretaris DPD PAN Gunungkidul tersebut sekitar tiga pekan lalu. Keduanya sempat berdiskusi mengenai kiprah PAN di masa pandemi. sebenarnya Heri sendiri merupakan sosok yang sehat.
Baca Juga: Diwarnai Walkout dan Voting, Rapur DPRD Gunungkidul Sepakat Bentuk 2 OPD Baru
Namun beberapa waktu yang lalu pernah opname di rumah sakit cukup lama. Namun kala itu, yang bersangkutan tidak pernah mengungkapkan penyakit yang dideritanya.
"Selama ini kondisinya bugar. Beliau meninggal di usia 48 tahun," tambahnya.
Menurut Arief, Heri merupakan politisi dan juga aktivis yang sangat gencar memperjuangkan rakyat. Karena selama ini Heri memang sangat peduli dengan masyarakat di masa-masa sulit seperti sekarang ini.
Meninggalnya Heri sendiri menambah rentetan bergugurnya satu per satu tokoh di Gunungkidul. Sebelumnya pada awal Juli lalu politisi PDI Perjuangan yang juga anggota DPRD DIY Wahyu Pradana Ade Putra wafat di usianya yang ke-31 akibat Covid-19.
Kontributor : Julianto
Baca Juga: Abdillah Toha ke Jokowi: Anda Dikelilingi Oligarki Rakus-Politisi Korup, Tegas Bersihkan!
Berita Terkait
-
PAN Bantah Zulhas Temui Jokowi Demi Minta Perlindungan di Kasus Impor Gula: Minta Perlindungan Hanya ke Allah
-
Verrell Bramasta Sigap Diminta Bicara Wakili PAN di DPR Meski Mendadak, Netizen: Ini Baru Berbobot
-
Eko Patrio Tegaskan KIM Plus Solid Dukung RIDO di Pilkada Jakarta, Target Menang Satu Putaran
-
Beda Kekayaan Verrell Bramasta dan Nisya Ahmad: Satu Partai, Skill Public Speaking Dibandingkan
-
Segini Beda Kekayaan Eko Patrio vs Desy Ratnasari, Bertandang di Partai yang Sama
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya
-
Dari Mucikari Hingga Penjual Bayi, 11 Tersangka TPPO di Yogyakarta Diringkus
-
1.410 Personel Gabungan Kawal Ketat Pilkada Sleman 2024, 16 TPS Rawan jadi Fokus
-
Isu Sosial di Gunungkidul: Banyak Warga Merantau, Anak Tertitip, Berakhir Adopsi
-
Lapor via WA, Bawaslu Sleman Ciduk 6 Terduga Pelaku Politik Uang di Minggir