SuaraJogja.id - Tak hanya pengendara, sekelompok "jurik" juga ditegur petugas lewat pengeras suara pada Sistem Kendali Lalu lintas Kendaraan atau Area Traffic Control System (ATCS).
Namun bukan karena melanggar peraturan lalu lintas, para jurik itu ditegur melalui pengeras suara ATCS lantaran tak menaati protokol kesehatan (prokes).
Teguran dari pengeras suara ATCS untuk gerombolan jurik itu terekam dalam sebuah video yang kemudian viral.
Salah satunya dibagikan akun Instagram @polres.gunungkidul pada Selasa (20/7/2021).
Baca Juga: Ngeri! China Hukum Mati Pelanggar Prokes Covid-19
"Admin Gak Ada Takutnya ! "Hantu" gak taat prokes, di sikat langsung ! Kalau kamu ketemu yang beginian, langsung kabur apa ngasih masker ?" tulisnya.
Rekaman itu sendiri mulanya diunggah akun @atcs.kotabandung di Instagram pada Sabtu (17/7/2021).
Video dibuka dengan percakapan antara petugas ATCS Dishub Kota Bandung dengan seorang warga.
Seakan berkomunikasi via telepon, perempuan itu melapor pada admin bahwa ia melihat banyak jurik di area Ciapayang Dago.
Petugas di ujung lain sambungan telepon pun terkejut dan menyampaikan bahwa ia dan tim akan memantau lewat CCTV.
Baca Juga: Tidak Pakai Masker di Ubud, Tiga WNA Kena Denda
"Menindaklanjuti laporan masyarakat, tim ATCS Kota Bandung langsung memantau lokasi yang disinyalir banyak jurik bergentayangan. Apakah yang akan dilakukan tim ATCS? Selamat menyaksikan," tutur seorang pria dengan gaya berbicara yang terkesan misterius, diiringi dengan lagu bernuansa horor.
Setelah itu, ditampilkan lima hingga enam sosok "jurik" di lokasi yang telah disebutkan sebelumnya.
Seluruhnya itu berkostum dan berdandan menyeramkan, menyerupai beragam jenis jurik, mulai dari sosok Valak dari seri film horor The Conjuring Universe hingga pocong.
Di antara mereka, yang berdandan seperti setan itu, ada yang tak memakai masker, sehingga kemudian ditegur petugas ATCS.
"Selamat sore. Selamat datang di Cikapayang Dago. Kami mengimbau kepada pengguna jalan, khususnya jurig-jurigan. Silakan untuk menerapkan protokol kesehatan," ucapnya lewat pengeras suara.
Satu orang berambut panjang dengan pakaian putih lusuh dan riasan seram seperti kuntilanak pun bergoyang kegirangan karena sudah pakai masker.
"Silakan gunakan masker, rajinlah mencuci tangan, dan menjauhi kerumunan. Untuk Valak, silakan gunakan masker. Tutupi area mulut dan hidung Anda," lanjut petugas.
Sosok berkostum Valak pun tersenyum lebar ke arah kamera sambil mengangguk-anggukkan kepala, lalu menutup mulut dan hidunganya dengan masker.
Selain itu, petugas juga mengucapkan terima kasih pada jurik lain yang sudah pakai masker.
"Untuk Drakula, terima kasih, Anda sudah menggunakan masker, dan untuk yang bertanduk merah itu, Siluman Domba, silakan gunakan masker juga, dan untuk lainnya, jurik-jurik lainnya, silakan gunakan masker. Tetap tertib dan disiplin dalam bergentayangan. Dadaaa," tutupnya.
TONTON VIDEONYA DI SINI.
Berita Terkait
-
Komisi VIII Tanggapi SE Menag, Bukan Pelarangan Tapi Aturan Pengeras Suara pada Waktu Tertentu
-
Polemik soal Penggunaan Speaker Masjid Kembali Picu Perdebatan, Adakah Sanksi Pelangarannya?
-
Menko PMK: Gunakan Pengeras Suara Masjid Sewajarnya, Jangan Sampai Ganggu Lingkungan
-
Balasan Menohok Gus Miftah ke Kemenag Usai Dicap Asbun Gegara Speaker Masjid
-
Aturan Pengeras Suara Ramadan Diprotes, Dokter Tifa: Tak Ada yang Terganggu
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
PR Poros Maritim Prabowo: Belajar dari Ketahanan ala Jenderal Soedirman
-
Fokus Isu Anak dan Perempuan, Calon Bupati Sleman Kustini Bahas Pembangunan Nonfisik dengan DPD RI
-
Dari Rumah Sakit Hingga Penggergajian Kayu: Reka Ulang Pengeroyokan Remaja Bantul Ungkap Fakta Mengerikan
-
Ferry Irwandi vs Dukun Santet: Siapa Surasa Wijana Asal Yogyakarta?
-
Terdampak Pandemi, 250 UMKM Jogja Ajukan Hapus Hutang Rp71 Miliar