SuaraJogja.id - Masa pandemi memang membuat hampir semua lini lapisan masyarakat terhambat dalam berbagai bidang. Begitu pula dengan industri pariwisata di Indonesia khususnya Daerah Istimewa Yogyakarta yang merupakan salah satu destinasi wisata utama di Indonesia. Hal ini tidak membuat eL Hotel Royale Yogyakakarta Malioboro sebagai salah satu hotel bintang empat yang terletak di kawasan ring satu Jalan Malioboro ini tinggal diam.
Manajemen hotel memberikan berbagai penawaran menarik bagi para wisatawan dan tamu untuk tetap bisa menikmati staycation dengan aman dan nyaman serta menyesuaikan dengan kondisi saat ini.
Selain lokasi nya yang strategis, hotel dengan dengan total kamar saat ini 138 kamar dan fasilitas lengkap seperti: kamar dengan berbagai tipe, kolam renang, restaurant dan lounge, fitnes center, Spa, dan Meeting Room ini juga menerapkan standar protokol kesehatan dengan ketat.
Dimulai dari semua karyawannya yang rutin melakukan test swab antigen setiap sebulan sekali, penggunaan APD lengkap seperti face shield, sarung tangan, dan dobel masker, juga perlakuan-perlakuan pembersihan setiap sudut hotel dengan desinfektan dan ketersediaan handsanitizer serta tempat mencuci tangan di berbagai area.
Baca Juga: 7 Trik Pindah Rumah Aman Saat Pandemi
Setiap tamu yang datang pun dilakukan pemeriksaan ketat seperti cek suhu tubuh, penggunaan handsanitizer. eL Hotel Royale Yogyakarta Malioboro sudah mendapatkan sertifikat CHSE dari kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif yang diberikan kepada bidang usaha pariwisata, destinasi pariwisata, dan produk pariwisata lainya untuk memberikan jaminan kepada wisatawan terhadap pelaksanaan kebersihan, kesehatan, keselamatan, dan kelestarian lingkungan.
Demi mempertahankan tingkat hunian hotel dan juga memberikan solusi bagi para tamu, manajemen menyasar berbagai kalangan. Pihak hotel memberikan harga spesial bagi masyarakat Indonesia yang sudah melakukan vaksinasi. Yakni harga spesial menginap di eL Hotel Royale Yogyakarta Malioboro hanya dengan Rp. 299.000 net per malam per kamarnya.
Hanya dengan menunjukkan kartu vaksin minimal dosis pertama kepada pihak receptionist saat hendak check in. Harga ini berlaku dengan booking kamar secara langsung melalui telepon, atau pun walk in langsung ke hotel.
Ada pula paket menginap untuk jangka waktu menginap yang lama yaitu mulai dari 3,5,hingga 7 hari bahkan sampai dengan 30 malam. ‘Stay Longer Save More’ menawarkan harga spesial menginap dengan harga Rp. 1.960.000 untuk 7 malam menginap sudah termasuk paket laundry dan fasilitas antar jemput di area Yogyakarta radius 8 kilometer dari hotel.
Ada pula fasilitas penjemputan dari Stasiun Tugu atau Bandara Adi Sucipto. Bagi para tamu yang membutuhkan paket menginap lengkap dengan dokumen kesehatan hasil swab antigen juga ditawarkan dengan harga Rp. 760.000 per malam per kamar dengan ‘eL Safe Package’ sudah termasuk menginap di kamar tipe superior dan gratis antigen swab untuk 1 orang.
Baca Juga: Kritik Kebijakan Jokowi, Yusril Dipuji Rizal Ramli: Nongol Langsung Mau Nendang Penalti
Bekerjasama dengan Lab Intibios, pihak hotel juga menawarkan paket tambahan swab antigen diluar harga paket yaitu sebesar Rp. 155.000 per orangnya. Dan masih banyak paket menginap lainnya untuk bisa dinikmati oleh para tamu atau wisatawan yang hendak menginap di eL Hotel Royale Yogyakarta Malioboro.
Tak hanya paket menginap, ada juga paket catering makanan untuk solusi bagi masyarakat yang sedang melakukan isolasi mandiri di rumah atau para pekerja yang #workfromhome. Tersedia paket “Catering Safe at Home” dengan paket makan lengkap mulai dari appetizer hingga desert dan juga jus buah segar dan minuman herbal di setiap paketnya.
Harga paket dibanderol mulai dari harga Rp. 75.000 per paket untuk 1 hari, dan juga Rp. 385.000 untuk paket pemesanan makanan selama 7 hari. Bahkan ada tambahan diskon 10% untuk pemesanan paket 7 hari.
Selain paket catering makanan, bagi masyarakat yang hendak menikmati berbagai macam menu makanan ala Prambanan Restaurant dan juga menu-menu kekinian seperti Rice Bowl dan Bento Box, tersedia juga di online food seperti Go Food dan juga Grab Food.
Untuk menu rice bowl yang terdiri dari 13 varian dengan harga mulai dari Rp. 20.000 dan bento box yang terdiri dari 8 varian dengan harga mulai dari Rp. 35.000. Tak hanya tersedia di online food saja, bahkan manajemen juga memanjakan para tamu dengan fasilitas free delivery bagi area Yogyakarta dengan radius maksimal 8 kilometer dari hotel. Harga makanan tidak kena tambahan biaya antar.
Hotel di bawah manajemen eL Hotel International ini juga menawarkan paket “Stay and Safe Package” yang juga tersedia di jaringan eL Hotel International lainnya yaitu: Jakarta, Bandung, Banyuwangi, Yogyakarta, dan Batu. Paket ini merupakan solusi di masa pandemi karena menyasar bagi para masyarakat yang membutuhkan akomodasi penginapan di saat salah satu keluarganya melakukan isolasi mandiri di rumah, dan juga membantu keluarga yang sedang isolasi mandiri di rumah yaitu dengan berbagai paket seperti : catering makanan, swab antigen maupun PCR, pelayanan disinfektant ruangan, dan juga paket lainnya.
Dengan adanya berbagai macam paket menginap, catering makanan, juga penerapan protokol kesehatan yang ketat diharapkan dapat terus mempertahankan tingkat hunian hotel dan juga memberikan solusi bagi para masyarakat dengan kebutuhan-kebutuhan tertentu terutama di masa pandemi seperti ini. Pihak manajemen berharap semoga kondisi kesehatan di Indonesia khususnya di Daerah Istimewa Yogyakarta ini dapat semakin membaik dan industri pariwisata bisa kembali menggeliat seperti sedia kala.
Berita Terkait
-
5 Destinasi Wisata Sejuk di Indonesia, Lengkap dengan Pilihan Outfit yang Menghangatkan
-
Tugu Keris Siginjai, Destinasi Wisata Ikonik di Tengah Kota Jambi
-
Sambut Tahun Baru, Nikmati Pengalaman Staycation dan Konser Akhir Tahun 'Tribute to Chrisye' di Hotel Ini
-
Sebut WHO Siapkan Pandemi Baru Pakai Senjata Biologis, Epidemiolog UI Skakmat Dharma Pongrekun: Gak Pantas jadi Cagub!
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities
-
Reza Arap Diam-Diam Tolong Korban Kecelakaan di Jogja, Tanggung Semua Biaya RS
-
Sayur dan Susu masih Jadi Tantangan, Program Makan Siang Gratis di Bantul Dievaluasi
-
Bupati Sunaryanta Meradang, ASN Selingkuh yang Ia Pecat Aktif Kerja Lagi
-
Data Pemilih Disabilitas Tak Akurat, Pilkada 2024 Terancam Tak Ramah Inklusi