SuaraJogja.id - Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo mengaku siap menaikkan target peserta capaian vaksinasi Covid-19 di wilayahnya hingga 4 kali lipat. Menurutnya target tersebut memang sudah sejalan target yang telah ditargetkan oleh Pemkab Sleman sebelumnya.
"Kita mentargetkan akhir tahun 2021 target 70 persen kita tercapai. Untuk mencapai hal itu yang kita rancang dari kemarin adalah menaikkan jumlah target kita," tegas Kustini saat dikonfirmasi awak media, Sabtu (7/8/2021).
Kustini menerangkan bahwa saat ini target peserta vaksinasi harian di Bumi Sembada sudah mencapai angka lebih kurang 5.000 orang. Bahkan angka tersebut sudah melebihi jumlah peserta vaksin Covid-19 yang ditetapkan pada daerah PPKM Level 4 yakni 2.700 orang.
Tidak hanya meningkatkan dari jumlah capaian atau target peserta vaksinasi saja. Disebutkan Kustini, fasilitas layanan kesehatan juga akan terus diperkuat lagi.
Baca Juga: 5 Orang Pengganda Formulir Vaksin Picu Kerumunan di Sumut Diamankan
"Saat ini 25 puskesmas yang ada di Sleman setiap harinya menyelenggarakan vaksin lebih dari 200 dosis," ujarnya.
Guna terus mendorong target capaian itu terealisasi, pihaknya turut berencana untuk melibatkan mahasiswa kedokteran sebagai tenaga vaksinator tambahan.
Kustini yakin jika sejumlah rencana tersebut bisa berjalan dengan baik target vaksinasi di Kabupaten Sleman akan dapat segera tercapai.
"Jumlah tersebut juga sangat mungkin bertambah mengingat banyaknya permintaan vaksin di luar faskes setiap harinya. Artinya kita bisa memenuhi target itu," tuturnya.
Hingga saat ini cakupan vaksinasi di Kabupaten Sleman mencapai 39,7 persen. Jika dirinci lebih lanjut suntikan pada dosis pertama sudah mencapai 352.987 atau 40,2 persen. Sedangkan untuk dosis kedua sebanyak 144.491 orang atau 16,4 persen.
Baca Juga: Info Jadwal dan Lokasi Vaksinasi Covid-19 Khusus Mitra Gojek Malang Raya, Buruan Daftar!
Sebelumnya Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi atau Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sleman untuk terus meningkatkan capaian vaksinasi Covid-19. Tidak main-main ia menargetkan peningkatan bisa mencapai 4 kali lipat dari capaian sebelumnya.
"Jadi nanti ibu Bupati targetnya dinaikin 4 kali dari sekarang 2.700 (per hari) kita mau sampai bisa mungkin 15 ribu per hari," tegas Luhut saat meninjau vaksinasi di massal Gedung Setda Kabupaten Sleman, Jumat (6/8/2021).
Dengan meningkatkan target vaksinasi dalam sehari tersebut, Luhut berharap capaian secara keseluruhan juga dapat meningkat.
"Kita mau vaksin di sini (Kabupaten Sleman) bisa dapat 85 sampai 90 persen sampai September, mungkin malah 100 persen," tuturnya.
Disampaikan Luhut, melihat perkembangan vaksinasi juga harus dibarengi dengan pelaksanaan 3T (Tracing, Testing, Treatment) yang memadai. Serta tidak lupa untuk selalu disiplin dalam penerapan protokol kesehatan Covid-19.
"Jadi Presiden sudah memerintahkan kami untuk bulan ini dan bulan depan itu rata-rata 70 juta lebih (vaksin) perbulan akan disuntikan. Jadi Jawa dan Bali perhari hampir 2,3 juta orang harus disuntik sampai dengan September," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Siswa Rentan Tertular Penyakit, Ketua IDAI Minta Pelaksanaan Vaksinasi di Sekolah Terus Diperkuat
-
Dari Sekda ke Bupati: Harda Kiswaya dan Visi Sleman yang Maju dan Berkeadaban
-
Darurat Cacar Monyet, Berikut Gejala dan Cara Pencegahannya
-
Dari Jepara ke Sleman: Jejak Langkah Kustini Sri Purnomo, Srikandi Pertama di Puncak Kepemimpinan
-
Berapa Biaya Imunisasi Anak di Rumah Sakit Swasta? Cek Daftarnya di Sini!
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
-
Prabowo Mau Bangun Kampung Haji Indonesia di Mekkah
-
LIVE REPORT Kondisi SUGBK Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Terkini
-
Nekat, Remaja 17 Tahun Bawa Celurit untuk Duel, Apes Motor Mogok Ditangkap Warga
-
Buntut Sidak Menteri LHK, Sultan Panggil Pj Wali Kota Jogja, 3 Cawalkot Adu Strategi Tangani Sampah
-
Inilah Keunggulan yang Diberikan pada Nike Vaporfly
-
Diduga Langgar Netralitas Pilkada, Oknum Dukuh di Dlingo Terancam Enam Bulan Penjara
-
Jelang Pencoblosan, Bawaslu Sleman Masih Temukan Hoaks dan Kampanye Ilegal