SuaraJogja.id - Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo mengaku siap menaikkan target peserta capaian vaksinasi Covid-19 di wilayahnya hingga 4 kali lipat. Menurutnya target tersebut memang sudah sejalan target yang telah ditargetkan oleh Pemkab Sleman sebelumnya.
"Kita mentargetkan akhir tahun 2021 target 70 persen kita tercapai. Untuk mencapai hal itu yang kita rancang dari kemarin adalah menaikkan jumlah target kita," tegas Kustini saat dikonfirmasi awak media, Sabtu (7/8/2021).
Kustini menerangkan bahwa saat ini target peserta vaksinasi harian di Bumi Sembada sudah mencapai angka lebih kurang 5.000 orang. Bahkan angka tersebut sudah melebihi jumlah peserta vaksin Covid-19 yang ditetapkan pada daerah PPKM Level 4 yakni 2.700 orang.
Tidak hanya meningkatkan dari jumlah capaian atau target peserta vaksinasi saja. Disebutkan Kustini, fasilitas layanan kesehatan juga akan terus diperkuat lagi.
Baca Juga: 5 Orang Pengganda Formulir Vaksin Picu Kerumunan di Sumut Diamankan
"Saat ini 25 puskesmas yang ada di Sleman setiap harinya menyelenggarakan vaksin lebih dari 200 dosis," ujarnya.
Guna terus mendorong target capaian itu terealisasi, pihaknya turut berencana untuk melibatkan mahasiswa kedokteran sebagai tenaga vaksinator tambahan.
Kustini yakin jika sejumlah rencana tersebut bisa berjalan dengan baik target vaksinasi di Kabupaten Sleman akan dapat segera tercapai.
"Jumlah tersebut juga sangat mungkin bertambah mengingat banyaknya permintaan vaksin di luar faskes setiap harinya. Artinya kita bisa memenuhi target itu," tuturnya.
Hingga saat ini cakupan vaksinasi di Kabupaten Sleman mencapai 39,7 persen. Jika dirinci lebih lanjut suntikan pada dosis pertama sudah mencapai 352.987 atau 40,2 persen. Sedangkan untuk dosis kedua sebanyak 144.491 orang atau 16,4 persen.
Baca Juga: Info Jadwal dan Lokasi Vaksinasi Covid-19 Khusus Mitra Gojek Malang Raya, Buruan Daftar!
Sebelumnya Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi atau Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sleman untuk terus meningkatkan capaian vaksinasi Covid-19. Tidak main-main ia menargetkan peningkatan bisa mencapai 4 kali lipat dari capaian sebelumnya.
Berita Terkait
-
Jemaah Haji Wajib Vaksinasi Meningitis dan PolioSebelum ke Tanah Suci, Kemenkes Ungkap Alasannya!
-
Dear Pawrents, Kapan Kucing Bisa Vaksin Setelah Melahirkan? Jangan sampai Anabul Sakit
-
Pentingnya Vaksinasi Influenza Ibu Hamil, Bisa Jadi Garda Terdepan Lindungi Antibodi Bayi?
-
Tragis! Siska Bocah 10 Tahun Derita Kanker Ganas Pasca Vaksinasi di Sekolah, Keluarga Minta Bantuan
-
Peran Vaksinasi Dewasa dalam Meningkatkan Kesehatan dan Mengurangi Biaya Medis Jangka Panjang
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja