SuaraJogja.id - Belakangan ini di lini masa media sosial, berseliweran lukisan tepi pantai karya Presiden Ke-5 RI Susilo Bambang Yudhoyono alias SBY.
Rupanya tak banyak yang tahu, selain pernah merilis tiga album musik, SBY juga jago melukis, sehingga mereka pun heran menyaksikan lukisan SBY, yang ternyata begitu indah.
Lukisan SBY bertajuk "Debur Ombak di Pantai Pacitan" ini pun turut menyita perhatian budayawan ternama Sujiwo Tejo.
Lewat unggahannya di Instagram, Sujiwo Tejo memberikan sedikit komentar untuk karya seni rupa sang mantan presiden.
Baca Juga: Dukung TNI Turunkan Baliho Puan Maharani, Sujiwo Tejo: Kasih ke Tukang Soto dan PKL
Sujiwo Tejo menyatakan sependapat dengan sutradara Angga Sasongko soal kesan yang ditangkap dari lukisan SBY itu.
"Aku setuju @anggasasongko .. lukisan Pak Susilo Bambang Yudhoyono bagus. Animatif banget," tulisnya, Minggu (8/8/2021), menggunakan akun @president_jancukers.
Seniman berdarah Madura ini turut memberikan komentar soal lagu-lagu yang pernah diciptakan SBY.
Menurut Sujiwo Tejo, di dunia musik, karya SBY tidak bagus, tetapi dalam seni rupa, ia sendiri cukup iri dengan kemampuan SBY.
Sujiwo Tejo, yang sudah lama bergelut di beragam bidang kesenian, lantas menyambut SBY di dunia seni rupa.
Baca Juga: Sudjiwo Tedjo Komentari Tangisan Perpisahan Lionel Messi dengan Barcelona
"Kalau lagu2nya sorry to say, kacangan banget. Tapi lukisan beliau hebat. Aku sbg org yg salah satu mata pencahariannya juga melukis, jujur agak iri pada pencapaian Pak SBY di seni rupa...Welcome, Pak SBY," ungkap pencipta lagu "Sugih Tanpo Bondo" ini.
Berita Terkait
-
SBY Sanjung Strategi Presiden Prabowo Hadapi Tarif Trump: Tepat dan Hati-Hati!
-
Dianggap Kunjungan Biasa, Didit Disebut Tidak Bisa Mewakili Kepentingan Megawati, SBY dan Jokowi
-
Sujiwo Tejo Puasa Meski Tak Pernah Salat, Ahmad Dhani Kaget
-
Anak Cucu Presiden RI Kumpul, Kapan Giliran Megawati, SBY dan Jokowi? Puan Bilang Begini
-
Dibintangi Luna Maya hingga Sujiwo Tejo, Film Jalan Pulang Tidak Hanya tentang Horor Misteri
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan