SuaraJogja.id - Video Jokowi blusukan di permukiman padat penduduk viral di media sosial. Aksi sang presiden pun mendapat perhatian sejumlah tokoh termasuk di antaranya tokoh NU Umar Hasibuan.
Umar Hasibuan mengaku heran lantaran seharusnya blusukan yang dilakukan Jokowi itu cukup dikerjakan oleh Menteri Sosial (Mensos).
Melalui kicauan di akun media sosial Twitter pribadinya, @Umar_Hasibuan_ dia pun mempertanyakan kepentingan Presiden Jokowi berada di lokasi semacam itu.
“Saya sering bingung ya. Apa perlu Presiden seperti ini? Bukankah ini cukup dengan Mensos saja?,” tulisnya dalam kicauan seperti dikutip dari Hops, Rabu (1/9/2021).
Baca Juga: Tak Hanya Jusuf Kalla, Beredar Foto Pertemuan Tokoh NU dengan Taliban
Bersamaan dengan cuitan tersebut, Gus Umar pun membagikan sebuah video yang memperlihatkan aktivitas Jokowi ketika blusukan dan menyapa warga sekitar.
Terlihat dalam video berdurasi kurang dari satu menit tersebut, Jokowi tampak dikawal oleh sejumlah prajurit Paspampres.
Tidak jauh dari situ, ada pula sejumlah wartawan yang mengabadikan momen itu.
Jokowi yang mengenakan baju putih lengan panjang nampak menyapa warga sekitar dan kemudian menuju ke arah tenaga kesehatan yang bertugas sebagai vaksinator.
Sontak kicauan milik pria yang akrab dipanggil Gus Umar itu mendapat komentar senada dari warganet lainnya.
Baca Juga: Bukan Radikal-Taliban, Tokoh NU: Masalah Utama Kita Korupsi dan Keadilan
Banyak di antara mereka yang menyetujui dengan pendapat dari Gus Umar tersebut.
“Semua sandiwara ..apakah anda percaya dengan pemimpin dan pejabat seperti ini..negeri ini sdh krisis kepercayaan yang sangat akut mulai dari kepala sampai ekor,” balas akun Agusblo73.
“Emang dari dulu presiden satu ini selalu melakukan hal-hal yang gak perlu. Itu karena dia tak memiliki kemampuan untuk melakukan hal-hal yang perlu dilakukan boleh seorang presiden,” ujar akun @AlianisBgd.
“Sekali-kali perlu bang sebagai ekspresi kedekatan dengan warga. Namun, ini tidak cukup, kebijakan yang lebih strategis yang diperlukan,” imbuh akun Cooliner1.
Berita Terkait
-
Tangani Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Suami Jessica Mila Dituding Cari Panggung
-
Blusukan Gibran ke Lokasi Banjir di Bekasi Tuai Kritik, Dinilai Tak Bawa Solusi
-
Angelina Sondakh Blusukan ke Pegunungan, Temui Calon Santri Spesial di Ponpes yang Eksotis
-
Bukan Lagi Pejabat Negara tapi Masih Blusukan, Jokowi Disebut Sedang Main Presiden-presidenan
-
Masih Blusukan, Jokowi Kangen Disebut Sedang Main Presiden-presidenan
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan