SuaraJogja.id - Panekuk yang sangat lembut atau yang kerap disebut souffle pancake tengah naik daun belakangan ini. Jajanan hits ala Jepang tersebut menarik banyak perhatian warganet.
Rupanya souffle pancake super lembut itu sudah ada di Yogyakarta, lho! Penggemar panekuk lembut bisa menyicipi kuliner kekinian ini di Pluffy Pancake.
Souffle pancake yang sangat lembut ini dibuat langsung saat ada pesanan yang masuk. Hal ini membuat pelanggan harus sabar untuk mendapatkan hasil yang nikmat.
Penyajian souffle pancake ini pun cukup unik. Dua pancake akan ditumpuk jadi satu kemudian disiram dengan krim keju.
Baca Juga: Unggah Video Memasak Pancake Gambar Peta Indonesia, Pria Ini Banjir Pujian
Tak sampai di situ saja, kenikmatan akan bertambah dengan taburan aneka topping. Ada 9 topping nikmat yang bisa dicoba, di antaranya cheesy oreo, blueberry sour, lotus biscoff, sweety berry, dan lainnya.
Tekstur pancake yang sangat lembut dan super fluffy ini bisa bikin ketagihan. Satu porsi souffle pancake ini dihargai Rp30 ribu sampai Rp35 ribu.
Harga tersebut sebanding dengan rasa nikmat yang ditawarkan serta kualitas bahannya. Tak hanya menyajikan souffle pancake, tempat ini juga menawarkan banyak jenis minuman yang patut dicoba.
Ada dua varian minuman yang bisa dipesan yaitu seri Yakult dan Macchiato. Untuk seri Yakult dibanderol dengan harga Rp15 ribu dengan varian rasa strawberry yakult, lychee yakult, dan mango yakult.
Sedangkan untuk macchiato minuman best seller yang bisa Anda coba adalah dark chocolate dan red velvet. Macchiato dijual dengan harga Rp18 ribu.
Baca Juga: Nagita Slavina Buat Fluffy Pancake Kekinian, Contek Resepnya Yuk
Hingga kini ada 2 lokasi Pluffy Pancake untuk membeli jajan lembut satu ini. Pluffy Pancake yang berlokasi di Monjali bisa untuk makan di tempat, dibawa pulang atau membeli via aplikasi ojek online. Pluffy Pancake Monjali bisa dikunjungi mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan 20.00 WIB
Berita Terkait
-
Curi Uang Penumpang, Sopir Bus Kehilangan Uang Pensiunan Rp 1,4 Miliar
-
Harga Yamaha NMAX Naik Setara XMAX Bekas, Mesin 'Disunat'
-
Rilis Juni Ini, Stray Kids Siap Comeback Lewat Album Jepang Hollow
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
-
Piala Asia U-17 2025: Jepang Gugur di Drama Adu Penalti, Arab Saudi Lolos ke Semifinal
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan