SuaraJogja.id - Presiden Joko Widodo baru saja melakukan kunjungan kerja ke wilayah Jawa Tengah. Ada momen unik saat Presiden bertemu kembarannya di Klaten.
Video pertemuan antara Presiden Joko Widodo dengan kembarannya bernama Joko Widodo itu sempat diunggah channel YouTube Sekretariat Presiden belum lama ini.
Dalam video itu, tampak Presiden Joko Widodo yang mengenakan kemeja putih dan celana panjang hitam melakukan blusukan ke Dusun Ngledok, Desa Segaran, Delanggu, Klaten, Jawa Tengah untuk meninjau proses vaksinasi.
Siapa kira salah seorang warga yang duduk bersiap menerima vaksinasi merupakan kembarannya. Ia mengaku namanya juga Joko Widodo.
Baca Juga: Sidak ke Klaten, Ganjar Temukan Sekolah Belum Siap Laksanakan PTM
"Mas namanya siapa namanya jenengan sinten," tanya Gubernur Ganjar Pranowo dari balik kamera video yang diunggah pada Senin (13/9/2021).
"Joko Widodo pak," jawabnya disambut gelak tawa dan tepuk tangan warga lainnya termasuk dari Presiden Joko Widodo.
Presiden Joko Widodo sempat merespon sambil bercanda.
"Aku rangerti lho," katanya.
Sementara warga di sekitar yang menjumpai momen langka itupun melemparkan kelakar kepada warga yang namanya sama dengan Presiden Joko Widodo.
Baca Juga: Hore! Uang Ganti Rugi Proyek Tol Solo-Jogja Cair, Warga Klaten Mulai Bangun Rumah Baru
"Rasah nangis," ucap salah seorang warga kembali disambut gelak tawa termasuk Presiden Joko Widodo.
Berita Terkait
-
Blak-blakan Jokowi di Pilkada Disebut Jadi Bukti Pamornya Turun: Gak Bisa Main Belakang Lagi
-
Dukungan Jokowi dalam Pilkada Jakarta: Apa yang Bisa Kita Pelajari?
-
Peran Vaksinasi Dewasa dalam Meningkatkan Kesehatan dan Mengurangi Biaya Medis Jangka Panjang
-
Bisa Tampung 2.500 Jemaah, Melongok Megahnya Masjid Jokowi di Abu Dhabi
-
Anies-Ahok Paling Dikagumi dan Relawannya Lebih Militan, Dukungan Jokowi ke Ridwan Kamil Dinilai Minim Efek
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
Terkini
-
Potensi Bencana Ancam Pilkada di DIY, KPU Siapkan Mitigasi di TPS Rawan
-
Sendirian dan Sakit, Kakek di Gunungkidul Ditemukan Membusuk di Rumahnya
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya
-
Dari Mucikari Hingga Penjual Bayi, 11 Tersangka TPPO di Yogyakarta Diringkus
-
1.410 Personel Gabungan Kawal Ketat Pilkada Sleman 2024, 16 TPS Rawan jadi Fokus