SuaraJogja.id - Presiden Joko Widodo baru saja melakukan kunjungan kerja ke wilayah Jawa Tengah. Ada momen unik saat Presiden bertemu kembarannya di Klaten.
Video pertemuan antara Presiden Joko Widodo dengan kembarannya bernama Joko Widodo itu sempat diunggah channel YouTube Sekretariat Presiden belum lama ini.
Dalam video itu, tampak Presiden Joko Widodo yang mengenakan kemeja putih dan celana panjang hitam melakukan blusukan ke Dusun Ngledok, Desa Segaran, Delanggu, Klaten, Jawa Tengah untuk meninjau proses vaksinasi.
Siapa kira salah seorang warga yang duduk bersiap menerima vaksinasi merupakan kembarannya. Ia mengaku namanya juga Joko Widodo.
"Mas namanya siapa namanya jenengan sinten," tanya Gubernur Ganjar Pranowo dari balik kamera video yang diunggah pada Senin (13/9/2021).
"Joko Widodo pak," jawabnya disambut gelak tawa dan tepuk tangan warga lainnya termasuk dari Presiden Joko Widodo.
Presiden Joko Widodo sempat merespon sambil bercanda.
"Aku rangerti lho," katanya.
Sementara warga di sekitar yang menjumpai momen langka itupun melemparkan kelakar kepada warga yang namanya sama dengan Presiden Joko Widodo.
Baca Juga: Sidak ke Klaten, Ganjar Temukan Sekolah Belum Siap Laksanakan PTM
"Rasah nangis," ucap salah seorang warga kembali disambut gelak tawa termasuk Presiden Joko Widodo.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan