SuaraJogja.id - Sempat melarang, akhirnya Gubenur DIY Sri Sultan HB X memperbolehlah bioskop di DIY dibuka. Izin diberikan selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3.
Namun Sultan menegaskan ada aturan-aturan yang harus dipatuhi. Hal ini sesuai Instruksi Gubernur (ingub) Nomor 27/INSTR/2021 tentang PPKM Level 3 di DIY.
"Prinsipnya [bioskop] kan boleh [dibuka] tetapi sebelumnya dibuka kita minta SOP-nya (standart procedure operational-red) dulu," ungkap Sultan di Kompleks Kepatihan Yogyakarta, Kamis (16/09/2021).
Menurut Sultan, SOP harus benar-benar dipatuhi agar pembukaan bioskop tidak menimbulkan kerumunan. Sebab DIY sudah bekerja keras dalam menurunkan angka penularan Covid-19 selama ini
Baca Juga: Bioskop di Jakarta Mulai Dibuka, 100 Tiket di CGV Central Park Terjual
SOP yang disusun harus diajukan dan dilaporkan ke Pemda DIY. Termasuk data pengunjung yang terverifikasi aplikasi Peduli Lindungi sebagai syarat masuk bioskop.
"Diajukan dulu SOP-nya ke Pemda, nanti kan ada verifikasi, harus ada QR Code [peduli lindungi]," tandasnya.
Selain bioskop, lanjut Sultan, Pemda juga membolehkan gelaran konser musik terbatas. Pembatasan jumlah penonton juga harus dilakukan agar tidak menimbulkan kerumunan. Kegiatan yang digelar juga harus ada penanggungjawab dalam penerapan SOP yang berlaku.
Meski ada izin, Sultan berharap benar pada kehati-hatian semua pihak dalam beraktivitas supaya tren Covid-19 yang sudah landai ini tidak kembali naik.
"Karena memang [pandemi] belum selesai, jangan tergesa-gesa, sabar [dulu]. Asal progresnya jelas bahwa ada keterbatasan [mobilitas], konser bisa diatur jaraknya, [penonton] yang datang harus swab," ungkapnya.
Baca Juga: Hari Pertama Pembukaan Bioskop CGV Central Park, 100 Tiket Terjual
Secara terpisah Chief Marcomm Plaza Ambarrukmo , Indra Gunawan membenarkan bioskop XX1 di mall tersebut sudah mulai beroperasi Kamis ini. Mall ini membuka 3 studio dan 1 studio premiere.
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April
-
Nonton Hemat! Daftar Promo CGV Hari Ini, Jangan Sampai Ketinggalan!
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan