SuaraJogja.id - Kondisi kesehatan Butet Kartaredjasa setelah dua kali operasi saraf tulang belakang sempat menuai sorotan hingga membuat Menteri PUPR Basuki Hadimuljono kaget. Namun, dari keterangan Sudjiwo Tejo, tampaknya saat ini Butet masih cukup sehat.
Dalam unggahan di Instagram, Sudjiwo Tejo mengabarkan bahwa dirinya baru saja mengunjungi Butet Kartaredjasa.
Pada foto yang diunggah di akun Instagram @president_jancukers, Senin (4/10/2021), tersebut, terlihat dua budayawan itu duduk bersebelahan. Keduanya tersenyum ke kamera.
Menurut keterangan Sudjiwo Tejo, ada indikator tersendiri yang menunjukkan bahwa Butet sehat-sehat saja.
Baca Juga: Relawan: Sentilan Natalius Pigai ke Jokowi dan Ganjar Tak Perlu Direspons
Tolok ukur itu disampaikan istri Butet dengan gurauan kala Sudjiwo Tejo main ke rumah mereka di Jogja pada Sabtu (2/10/2021) lalu.
"“Selama masih bisa misuh, ngomong jorok, dan masih ngrokok, berarti Mas Butet masih sehat,” kata Bu Ageng di rumahnya, Sabtu pekan lalu," ungkap seniman berjuluk Presiden Jancukers itu.
Sesuai dengan pernyataan tersebut, kata Sudjiwo Tejo, pagi itu Butet berkali-kali mengucapkan kata-kata vulgar khas dirinya.
Selain itu, tergambar pada foto, Butet juga masih mengisap tembakau, sehingga bisa disimpulkan bahwa Butet masih sehat.
Di foto kedua, Sudjiwo tejo menunjukkan potret makan bersama di rumah Butet. Namun, ada yang cukup mencolok di foto tersebut.
Baca Juga: PON Papua di Tengah Ribuan Orang Mengungsi
"Lalu kami makan siang disaksikan oleh “Pangeran Dipo Jokowi”.. heuheuheu.
Paspampres Pusat #Jancukers @purpalart," tulis dia.
Berita Terkait
-
Sujiwo Tejo Puasa Meski Tak Pernah Salat, Ahmad Dhani Kaget
-
Jokowi Mendadak Keluar dari Balik Pagar Rumah Pakai Sarung, Bikin Kaget yang Merekam
-
Ulasan Film Diponegoro 1830, Akhir Kisah Penangkapan Pangeran Diponegoro
-
Klaim Pangeran Diponegoro Berguru ke Leluhurnya, Gus Miftah Tuai Kritik Pedas
-
Adu Kekayaan 8 Presiden Indonesia dari Soekarno hingga Prabowo Subianto, Siapa Paling Tajir?
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
Pilihan
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Trump Singgung Toyota Terlalu Nyaman Jualan Mobil di Amerika
-
APBN Kian Tekor, Prabowo Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun
Terkini
-
Jogja Hadapi Lonjakan Sampah Pasca Lebaran, Ini Strategi Pemkot Atasi Tumpukan
-
Revitalisasi Stasiun Lempuyangan Diprotes, KAI Ungkap Alasan di Balik Penggusuran Warga
-
Soal Rencana Sekolah Rakyat, Wali Kota Yogyakarta Pertimbangkan Kolaborasi Bersama Tamansiswa
-
Solusi Anti Pesing Malioboro, Wali Kota Jogja Cari Cara Antisipasi Terbaik
-
Praktisi UGM Rilis 2 E-Book Kehumasan: Solusi Jitu Hadapi Krisis Komunikasi di Era Digital