SuaraJogja.id - Seorang pengguna TikTok membagikan pengalamannya setelah belanja online dan ternyata kurir yang mengantar barang adalah suaminya sendiri.
Video TikTok yang diunggah akun @elsaputri598 pada Sabtu (2/10/2021) itu pun viral. Lebih dari dari 90 ribu warganet menyukai videonya.
Dalam rekaman yang ia bagikan, pengunggah memperlihatkan isi chat WhatsApp dengan sang suami. Seperti kurir pada umumnya, pria itu mengabarkan bahwa barnag belanjaan si pelanggan telah sampai.
Pria itu awalnya mengirimkan foto paket yang hendak ia kirim ke alamat pelanggan, yang ternyata adalah istrinya sendiri.
Baca Juga: Tak Ada yang Nonton Saat Live Sambil Jualan, Pengguna TikTok Ini Malah Banjir Kejutan
Karena berurusan dengan istrinya sendiri, pria itu pun menggunakan gaya bicara seadanya, yang membuat tertawa sang istri.
"Mbak, paketmu telo lo, Mbak. Jupuk ning kantor opo terne [Mbak, paketmu sudah datang. Diambil di kantor apa diantar]?" tanay dia dengan suara kencang dan nada agak tinggi.
Lantas, istrinya juga merespons pemberitahuan itu dengan pesan suara pula. Menanggapi suaminya, ia meminta supaya barang belanjaan diantarkan padanya.
"Yo diterne to [ya diantar dong] sayangku. Piye lo, yo ndak mampu to Dek njupuk i. Ayo diterne, Mas [gimana sih, ya enggak mampu dong Dek kalau ngambil. Ayo diantar, Mas]. Mas Kurir. Mas Kurir, senggol dong," jawabnya, menggoda si suami.
Ia juga menambahkan keterangan pada video itu, yang berbunyi, "Ketika blonjo onlen kurir e bojoku dewe [ketika belanja online, kurirnya suamiku sendiri]."
Baca Juga: Kurir Lazada Berdarah-darah, Kena Bacok Begal di Jababeka
Banyak warganet yang terhibur mendengarkan pesan suara pasutri kurir-pelanggan tersebut. Mereka tertawa dengan cara komunikasi keduanya.
Berita Terkait
-
Kisah UMKM Shopee Sukses Berkarya Sebelum 30 Angkat Cerita Inspiratif Brand Sandal Lokal Kingman
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
-
Viral Kurir Paket Dapet Banyak THR dari Pelanggan, Cara Bersyukur Anak dan Istri Jadi Sorotan
-
Video Viral Balita Melambai ke Jenazah Sang Ibu yang Meninggal Sebelum Lebaran Bikin Warganet Mewek
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta