SuaraJogja.id - Era pandemi COVID-19 yang semakin menunjukan tren positif menjadi optimisme bagi masyarakat, tak terkecuali UKM yang ruang geraknya sempat terbatasi akibat pandemi.
Namun, tak sedikit UKM yang justru bangkit di era pandemi karena optimalisasi pemasaran digital dan penjualan di ranah online. Kolaborasi kemitraan antar pelaku usaha serta pendampingan dinilai menjadi solusi keterbukaan UKM terhadap mata rantai transaksi digital
Sebagai upaya dukungan terhadap UKM untuk bersaing di dunia digital, JNE mengadakan gelaran webinar JNE Ngajak Online 2021 – Goll…Aborasi Bisnis Online 2021 Kota Yogyakarta.
Webinar yang dihadiri lebih dari 300 pegiat UKM Yogyakarta ini diharapkan mampu mengembangkan kapasitas UKM bersaing di dunia digital, baik dalam skala nasional dan global. Gelaran webinar ini dibuka oleh Branch Manager JNE Yogyakarta Adi Subagyo.
"JNE adalah perusahaan yang dimiliki anak bangsa dengan visi jujur, tanggung jawab, dan visioner," kata Adi, membuka webinar.
Kaitannya dengan peningkatan skala UKM, Adi berharap kolaborasi kemitraan antar pelaku UKM, penyedia layanan logistik, pemerintah, maupun pemangku kepentingan lainnya dapat direalisasi.
Adi menyatakan, saat ini JNE Yogyakarta secara rutin melaksanakan berbagai program layanan terkhususnya bagi UKM, seperti adanya promo cashback untuk UKM Yogyakarta dengan pengiriman ke seluruh Indonesia, program apresiasi seperti JLC (JNE Loyalty Card), gratis jemput paket tanpa minimal berat, COD, dan e-fulfillment untuk menjadi solusi pengiriman dan kemudahan bertransaksi digital. JNE Yogyakarta juga kerap melaksanakan pelatihan sebagai bentuk dukungan bagi UKM.
"Kami sangat terbuka pada teman-teman yang ingin meningkatkan daya saing dan yang tergerak untuk berjualan online, teman-teman bisa mengikuti program digital marketing yang kami buka," tambah Adi.
Hadir sebagai pembicara, Founder & CEO PT Lovary Corpora Indonesia Ibrahim Yusuf, yang membangun usaha startup di bidang manufaktur perhiasan, menyatakan, pandemi justru menjadi saat yang tepat untuk fokus pada pengembangan kemampuan operasional tim internalnya. Meski sempat terdampak pandemi, Ibrahim menyatakan pentingnya berjualan di ranah digital.
Baca Juga: Kenaikan Harga Batu Bara Hingga Migas Diprediksi Picu Inflasi Internasional
"Di masa pandemi kami turun sekitar 30 persen, tapi tertolong dengan adanya online. Kompetitor kami di offline sangat terganggu. Online ini menjadi tambal sulam penjualan kami di offline, termasuk lewat E-Commerce," pungkasnya pada gelaran webinar JNE Ngajak Online, Kamis (14/10/2021).
Founder dan Owner EDERRA Indah Wahyu Wardani, yang turut hadir, membuka diskusi dengan mengulas pemberdayaan yang dilakukannya melalui Ederra.
"Perempuan harus memiliki upgrade skills untuk mempunyai daya juang yang mumpuni," ujarnya.
Memulai usahanya sejak 2017, Indah menilai, banyak pelajaran yang dilaluinya termasuk dalam hal memberdayakan individu dan khususnya para perempuan.
"Di batch pertama online kita mengadakan berbagai program yang berfokus pada pemberdayaan yang terfokus pada penghasilan seperti self healing, beauty class, parenting, dan financial planner," terang dia.
Indah juga menyatakan bahwa dimasa pandemi ia merasa bersyukur karena sudah merintis Ederra lewat online, sehingga bisnisnya tidak secara signifikan terdampak.
Berita Terkait
-
Kenaikan Harga Batu Bara Hingga Migas Diprediksi Picu Inflasi Internasional
-
EdHeroes Asia Indonesia Chapter Hadir untuk Jawab Tantangan Dunia Pendidikan
-
Cegah Depresi dan Kecemasan karena Pandemi Covid-19, Dokter Anjurkan Olahraga Rutin
-
Prancis Perpanjang Status Darurat Pandemi COVID-19 Sampai Tahun Depan, Kenapa?
-
Anies Beri Nama Bayi Cucu Pemilik Warteg di Jaktim, Namanya Permata Annisa Nusantara
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
Stunting Sleman Turun Jadi 4,2 Persen, Rokok dan Pola Asuh Masih Jadi Musuh Utama
-
Demokrasi di Ujung Tanduk? Disinformasi dan Algoritma Gerogoti Kepercayaan Publik
-
Jalan Tol Trans Jawa Makin Mulus: Jasa Marga Geber Proyek di Jateng dan DIY
-
Batik di Persimpangan Jalan: Antara Warisan Budaya, Ekonomi, dan Suara Gen Z
-
Dinkes Sleman Sebut Tren Kasus ISPA Naik, Sepanjang 2025 Tercatat Sudah Capai 94 Ribu