SuaraJogja.id - Beberapa waktu lalu beredar sebuah video yang memperlihatkan tukang bakso yang penampilannya bikin waswas. Video itupun viral di media sosial.
Pada video yang diunggah oleh akun Tiktok @sukatanteaja, diperlihatkan sosok tukang bakso keliling yang sedang menjajakan dagangannya.
Dalam video tersebut, tampak pula seorang pria bercelana pendek yang sedang memesan satu porsi bakso pada penjual tersebut.
Namun ternyata, publik dibuat salfok oleh sepatu tukang bakso yang dikenakan pada cuplikan video singkat tersebut.
Baca Juga: Resep Bumbu Kuah Bakso, Seenak Bikinan Abang Tukang Bakso
Salah seorang pria lantas merekam sosok penjual bakso tersebut. Ia menyoroti sepatu yang digunakan oleh si penjual bakso.
Sepatu tersebut diduga disorot karena mirip dengan sepatu PDH yang biasa dipakai oleh aparat keamanan dalam menjalankan tugas sehari-harinya.
Pria yang merekam video tersebut bahkan mengaku panik saat melihat ada pria lain yang jajan di gerobak tukang bakso itu.
"Kamu yang jajan aku yang panik," tulis pria tersebut dalam videonya, seperti dikutip dari Guideku.com.
"Nahloh kijang 1, cuma kurang tidur bukan kurang duit," lanjut pria tersebut dalam videonya yang lain.
Baca Juga: Tukang Bakso Dihajar Denda Rp 5 Juta karena Langgar PPKM, Holywings Bagaimana?
Tanggapan warganet
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka curiga bahwa tukang bakso keliling tersebut adalah seorang intel yang sedang menyamar.
"Intel nyamar taunya sukses di bidang jualan dan buka cabang se-Indonesia," komentar salah seorang warganet.
"Itu intel? Kalau beneran, gue kasihan sama intel sekarang, belum sempat nangkap buronan udah ketahuan duluan sama warganet," sahut waragnet lain.
"Saking lakunya, besok keterusan lupa kalau lagi menyamar, kagak balik-balik ke kantornya," tulis salah seorang warganet.
"Sepatu kaya gitu yang jual banyak eh," ujar warganet lain.
"Lupa lepas sepatu tuh pak polnya," komentar salah satu warganet.
"Jadi itu kayak nyamar gitu nggak sih? Aslinya dia polisi bisa jadi," tulis warganet lain.
Hal serupa di kedai mi ayam
Baru-baru ini juga viral sebuah video yang memperlihatkan benda mencurigakan di warung mi ayam. Salah seorang warganet yang sedang makan di warung mi ayam membagikan momen saat ia melihat benda mencurigakan.
Cerita tersebut dibagikan oleh pemilik akun TikTok mo0dthia.
"Tanda tanya nggak sih kalau tukang mie ayam gini? Serem guys," tulis sang pemilik akun sebagai keterangan unggahan seperti dikutip oleh Suara.com, Rabu (13/10/2021).
Dalam video singkat yang diunggah, tampak sang pemilik akun sedang menikmati mie ayam di sebuah warung makan mie ayam sederhana.
Di sana terlihat bapak penjual mie ayam yang sedang melayani pembeli. Tampak pula beberapa pembeli yang sedang makan di warung itu.
Sang pemilik akun dan pembeli lainnya duduk lesehan di lantai. Warung tersebut terlihat sederhana dengan dinding yang masih menggunakan kayu.
Namun, tampak sebuah benda mencurigakan tertempel di dinding tersebut. Sang pemilik akun menemukan sebuah HT atau Handy Talky di sana.
"Lagi enak makan mie ayam, nggak tahunya ada apa nih? Serem banget ada giniannya," tulis sang pemilik akun.
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta