SuaraJogja.id - Aksi tak terduga pengendara motor terekam video. Peristiwa yang diduga terjadi di Jambi itu pun viral di media sosial.
Dilansir dari video yang dibagikan akun @insta_julid, tampak suasana kemacetan di sebuah ruas jalan. Terlihat puluhan mobil berjajar antre.
Di saat bersamaan terlihat seorang pedagang yang tengah khusyu melaksanakan shalat di pinggir jalan. Lalu tiba-tiba muncul seorang pengendara motor yang melintas berusaha menembus kemacetan melalui bahu jalan.
Tak disangka pengendara motor itu kemudian terlihat turun lalu menuntun kendaraannya saat hendak melintasi pedagang yang tengah shalat tersebut.
Setelah lewat, ia kembali menaiki motornya dan berlalu melewati bahu jalan.
Tindakan pengendara motor yang tak terduga itupun mendapat beragam komentar dari netizen.
"orang yg videoin bisa jadi mau videoin yg lagi sholat ,aku mungkin bakal record juga kalo nemu yg kaya gini, karena bisa mencontokan hal yang baik ke banyak orang. dan ternyata dia recorded 2 kejadian yg mencontohkan hal baik bersamaan..," kata cut*****
"Entah itu konten atau bukan ,ini perllu dicontoh,ambil positifnya,buang negatif nya, setidknya berfaedah buat tau tentang ADAB," kata lia*****
"Di WKS jambi nih, lagi ngantri mau lewat karena ada pembangunan jalan," tulis sha*****
Baca Juga: Polisi Terima 88 Laporan Penipuan Investasi Ternak Lele Jambi, Kerugian Rp4,3 Miliar
"Ini kejadian di Jambi,yang Vidio i lagi kejebak macet karena perbaikan jalan,terus dia lihat penjual minuman es lagi shalat nggk lama dia Vidio melintas seorang pengendara motor dan ketika pengendara motor itu melihat ada yang lagi shalat dia langsung reflek turun dari motor," tulis ang****
"Waaaah udah langka org spt ini di dunia. Salut buat si mas sepeda motor. Jempol!!!" tulis rus****
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
Gagal Pindah! Lahan Sekolah Pengganti SD Nglarang Ternyata Lahan Sawah Dilindungi
-
Program Barter Sampah Rumah Tangga di Jogja: Dapat Sembako dari Beras hingga Daging Segar
-
Kesuksesan BRI Raih Penghargaan di Ajang Global Berkat Program BRInita dan BRILiaN
-
Viral! Makan Bareng Satu Kampung Gegara Lolos PPPK di Gunungkidul, Publik Auto Heboh
-
15 Rekomendasi Tempat Wisata di Gunung Kidul untuk Liburan Akhir Pekan