SuaraJogja.id - Gelaran IT Days 2021 akhirnya memasuki acara puncak dengan talkshow seru terkait UMKM di tengah masa kemajuan digital saat ini. Bincang-bincang ini menjadi gong dari IT Days 2021 yang digelar HMIF Universitas Sanata Dharma.
Karena masih dalam masa pandemi, acara puncak IT Days 2021 digelar secara online dan disiarkan melalui channel YouTube HMIF USD pada Sabtu (6/11/2021).
Acara puncak bertajuk 'Technology Development To Enhance Local UMKM' ini dihadiri oleh sejumlah tokoh kenamaan yang berasal dari berbagai bidang seperti Menteri Koperasi dan UMKM, Direktur Pemasaran Bank BPD DIY, CEO Santara dan CEO Titipku.
Dalam sambutannya, Ketua Panitia IT Days 2021, Charlie menyebut bahwa talkshow ini digelar untuk memberikan kesadaran pada teknologi yang kian maju serta untuk mendukung digitalisasi UMKM.
Sepakat dengan tujuan talkshow terkait UMKM yang menjadi acara puncak IT Days 2021 ini, Christina Agustin sebagai Asdep Pengembangan Teknologi Informasi dan Inkubasi Usaha hadir sebagai perwakilan Menteri Koperasi dan UMKM, Teten Masduki.
Disampaikan oleh Christina Agustin, kegiatan yang digelar ini dapat mewujudkan peran aktif mahasiswa untuk mendorong tingkat enterpreneur dalam negeri guna pengembangan UMKM di Tanah Air.
Lebih lanjut, dirinya menjelaskan bahwa pengembangan UMKM di Tanah Air sejalan dengan keinginan pemerintah untuk melahirkan startup baru untuk mendukung ekonomi di masa depan.
Menurut Christina Agustin, melalui talkshow ini, dirinya berharap akan ada banyak mahasiswa yang terjun dalam pasar UMKM. Terlebih sekarang ini sudah ada kehadiran pasar digital UMKM yang mendorong banyak pihak untuk saling berkolaborasi.
IT Days 2021 merupakan gelaran tahunan yang diadakan oleh HMIF Universitas Sanata Dharma. Karena digelar di masa pandemi, acara tahunan ini harus diadakan secara online melalui aplikasi Zoom dan YouTube.
Baca Juga: Dorong Pemulihan Ekonomi, Sandiaga Uno Temui Pelaku UMKM di Ambon City Center
Digelar sejak 16 Oktober 2021 lalu, rangkaian IT Days 2021 menghadirkan sejumlah acara seperti IT Days 2021, Digital Poster Competition, Lomba Fotografi hingga Esports Competition.
Acara puncak gelaran IT Days 2021 tidak hanya menghadirkan talkshow terkait UMKM. Gelaran ini juga menghadirkan performance spesial dari OLSKI yang digelar tepat setelah talkshow usai.
Berita Terkait
-
Mantap, BNI Antarkan Produk UMKM Tembus Pasar Dubai
-
Hari Ini UMKM di 3 Wilayah di Badung Bali Siap-siap Terima Rp 2 Juta
-
Ekonomi Bali Masih Minus 2,92 Persen, Masyarakat Disarankan Aktif Transformasi ke Digital
-
Warung Kopi Hingga Toko Sembako di Bali Beromzet di Bawah Rp 500 Juta Tak Kena Pajak
-
Dukung Dunia Modifikasi, PT Pegadaian Luncurkan Motor Custom The Gade ST150
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
Terkini
-
Pengujian Abu Vulkanik Negatif, Operasional Bandara YIA Berjalan Normal
-
Tabrakan Motor dan Pejalan Kaki di Gejayan Sleman, Nenek 72 Tahun Tewas di Lokasi
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Tak Terdampak Erupsi Semeru, Bandara Adisutjipto Pastikan Operasional Tetap Normal
-
AI Anti Boros Belanja Buatan Pelajar Jogja Bikin Geger Asia, Ini Kecanggihannya!