SuaraJogja.id - Memiliki asam lambung memang harus lebih hati-hati saat memilih makanan, ada beberapa rekomendasi makanan untuk penderita asam lambung yang aman, yuk simak.
Ketika asam lambung meningkat cepat akibat salah pilih makanan, perut akan terasa kembung dengan sensasi muntah. Pada beberapa orang, bahkan sampai muntah.
Oleh karena itu, penting mengatur menu makanan untuk penderita asam lambung supaya kesehatan saluran pencernaan selalu terjaga dan lambung tidak terluka.
Apa saja makanan yang aman untuk penderita asam lambung? Berikut beberapa di antaranya.
Baca Juga: 7 Makanan Ampuh untuk Mencegah Asam Lambung, Salah Satunya Buah Pisang
Pisang
Buah yang identik dengan warna kuning ini, memiliki kandung asam yang rendah sehingga aman dikonsumsi penderita sakit maag. Tak hanya itu, pisang juga bermanfaat untuk kesehatan pencernaan karena dapat melancarkan kerja usus dan mencegah terjadinya sembelit.
Kentang
Daripada mengosumsi makanan berbasis gandum biji utuh seperti jagung, atau roti sebagai pengganti nasi, kamu sebaiknya memilih kentang.
Meski tidak semudah nasi putih, kentang lebih mudah dicerna daripada makanan dari gandum biji utuh.
Baca Juga: 6 Jenis Makanan untuk Asam Lambung, Bisa Dicoba untuk Meredakan
Melon
Selain memiliki rasa yang segar, melon tinggi kandungan mangnesium yang juga kerap ditemukan dalam obat refluks asam.
Tidak kalah basa dari pisang, melon memiliki kadar pH 6,1. Jenis melon yang paing baik dikonsumsi untuk mencegah kenaikan asam lambung adalah honeydew melon dan cantaloupe.
Putih telur
Salah satu menu makanan untuk penderita asam lambung yang paling populer adalah putih telur. Meski begitu, kamu harus menghindari mengosumsi putih telur yang digoreng. Sebagai gantinya, kamu bisa merebus atau menumisnya.
Namun, hindari untuk mengonsumsi telur bersamaan dengan makanan tinggi garam dan bumbu pedas seperti cabai.
Oatmeal
Oatmeal merupakan makanan tinggi serat yang baik untuk kesehatan lambung. Cara kerjanya yaitu dengan memberikan rasa kenyang sehingga perut tidak akan mengkonsumsi makanan secara berlebihan yang memberikan risiko asam lambung naik.
Oatmeal akan lebih baik jika dikosumsi dengan susu rendah lemak atau almond.
Yoghurt
Makanan satu ini memang memiliki banyak manfaat bagi pencernaan. Pertama, yoghurt memiliki probiotik atau bakteri baik yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Kedua, yogurt merupakan sumber protein yang baik sehingga mempermudah proses pencernaan makanan.
Pepaya
Enzim papanin pada pepaya dapat membantu melancarkan sistem pencernaan dengan mempercepat proses pemecahan protein sehingga proses pencernaan lebih singkat dan lambung tidak terpapar asam lambung terlalu lama.
Itulah beberapa menu makanan untuk penderita asam lambung. Semoga bermanfaat!
Berita Terkait
-
Cara Alami Menghilangkan Mual saat Asam Lambung Naik
-
Bebas dari Obat Asam Lambung: Bedah Laparoskopi Efektif Untuk Atasi GERD
-
Cara Mengatasi Asam Lambung Kumat, Berikut Pencegahannya
-
CEK FAKTA: Tepung Sagu dapat Mengatasi Penyakit Asam Lambung, Apa Iya?
-
Aurel Hermansyah Masuk RS Karena GERD, Apa Saja Faktor Penyebabnya?
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Logistik Pilkada Sleman sudah Siap, Distribusi Aman Antisipasi Hujan Ekstrem
-
Seharga Rp7,4 Miliar, Dua Bus Listrik Trans Jogja Siap Beroperasi, Intip Penampakannya
-
Skandal Kredit Fiktif BRI Rp3,4 Miliar Berlanjut, Mantri di Patuk Gunungkidul Mulai Diperiksa
-
Pakar Ekonomi UMY Minta Pemerintah Kaji Ulang Terkait Rencana Kenaikan PPN 12 %
-
DIY Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana hingga 2 Januari 2025