SuaraJogja.id - Makanan untuk penderita asam lambung tidak sembarangan. Sebab asam lambung adalah penyakit yang menyiksa jika tidak cepat ditanggulangi.
Ketika asam lambung meningkat cepat akibat salah pilih makanan, perut akan terasa kembung dengan sensasi muntah. Pada beberapa orang, bahkan sampai muntah. Makanya penting mengatur menu makanan untuk penderita asam lambung supaya kesehatan saluran pencernaan selalu terjaga dan lambung tidak terluka.
Apa saja makanan yang aman untuk penderita asam lambung? Berikut beberapa di antaranya.
1. Kentang
Baca Juga: Dijamin Aman, Ini Deretan Makanan untuk Penderita Asam Lambung
Daripada mengosumsi makanan berbasis gandum biji utuh seperti jagung, atau roti sebagai pengganti nasi, kamu sebaiknya memilih kentang.
Meski tidak semudah nasi putih, kentang lebih mudah dicerna daripada makanan dari gandum biji utuh.
2. Pisang
Buah yang identik dengan warna kuning ini, memiliki kandung asam yang rendah sehingga aman dikonsumsi penderita sakit maag. Tak hanya itu, pisang juga bermanfaat untuk kesehatan pencernaan karena dapat melancarkan kerja usus dan mencegah terjadinya sembelit.
3. Putih telur
Baca Juga: Sayuran yang Dilarang untuk Ibu Hamil, Ternyata Jengkol, Lainnya Apa?
Salah satu menu makanan untuk penderita asam lambung yang paling populer adalah putih telur. Meski begitu, kamu harus menghindari mengosumsi putih telur yang digoreng. Sebagai gantinya, kamu bisa merebus atau menumisnya.
Namun, hindari untuk mengonsumsi telur bersamaan dengan makanan tinggi garam dan bumbu pedas seperti cabai.
4. Melon
Selain memiliki rasa yang segar, melon tinggi kandungan mangnesium yang juga kerap ditemukan dalam obat refluks asam.
Tidak kalah basa dari pisang, melon memiliki kadar pH 6,1. Jenis melon yang paing baik dikonsumsi untuk mencegah kenaikan asam lambung adalah honeydew melon dan cantaloupe.
5. Yoghurt
Makanan satu ini memang memiliki banyak manfaat bagi pencernaan. Pertama, yoghurt memiliki probiotik atau bakteri baik yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Kedua, yogurt merupakan sumber protein yang baik sehingga mempermudah proses pencernaan makanan.
6. Oatmeal
Oatmeal merupakan makanan tinggi serat yang baik untuk kesehatan lambung. Cara kerjanya yaitu dengan memberikan rasa kenyang sehingga perut tidak akan mengkonsumsi makanan secara berlebihan yang memberikan risiko asam lambung naik.
Oatmeal akan lebih baik jika dikosumsi dengan susu rendah lemak atau almond.
7. Pepaya
Enzim papanin pada pepaya dapat membantu melancarkan sistem pencernaan dengan mempercepat proses pemecahan protein sehingga proses pencernaan lebih singkat dan lambung tidak terpapar asam lambung terlalu lama.
Demikian daftar makanan untuk penderita asam lambung.
(Hillary Sekar Pawestri)
Berita Terkait
-
GERD Kambuh Lagi? Coba Atasi dengan 6 Tips Sederhana Ini!
-
Asal-Usul Kentang Mustofa, Ternyata Namanya dari Koki Presiden Soekarno
-
CEK FAKTA: Klaim Garam Himalaya Dapat Meredakan Asam Lambung
-
Ampuh seperti Botox? Membedah Morning Routine Ashton Hall: Oleskan Kulit Pisang ke Wajah
-
Kondisi Aaliyah Massaid Drop di Bazar, Mahalini Sigap Lakukan Ini
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan